Polsek Nanggung Lakukan Penyidikan Terhadap Terduga Pelaku Pencurian Yang Berhasil Diamankan Warga

- 2 Februari 2023, 19:46 WIB
Polsek nanggung lakukan penyidikan terhadap terduga pelaku pencurian yang berhasil diamankan warga
Polsek nanggung lakukan penyidikan terhadap terduga pelaku pencurian yang berhasil diamankan warga /Humas polres Bogor/

 

HARIAN BOGOR RAYA - Terduga pelaku pencurian di salah satu rumah warga di desa Curug Bitung kecamatan nanggung kabupaten Bogor berhasil diamankan warga pada Kamis 2 Februari 2023.

Terduga pelaku berinisial DD (23) diamankan oleh warga saat Ia tertidur di teras mushola. Yang kemudian langsung diamankan oleh warga di pos ronda.

Menurut Kapolsek nanggung AKP Joni Handoko DD melakukan pencurian dengan cara mencongkel jendela menggunakan golok. Ia mengambil sebuah handphone dan juga uang tunai sebesar 1,2 juta.

Baca Juga: Pemerintah Aceh Melalui Dinas BPBA Serahkan Bantuan Logistik Untuk warga masyarakat Terdampak Banjir

Sebenarnya korban usai melaksanakan salat subuh sudah melihat pelaku yang tengah tertidur di teras mushola Ia mencurigai bahwa orang tersebut adalah pelaku pencurian di rumahnya.

Atas kecurigaannya itu korban langsung menginformasikan hal tersebut kepada tokoh desa.

Namun saat kembali ke mushola untuk dilakukan pemeriksaan, ternyata terduga pelaku telah diamankan oleh warga di pos ronda.

Baca Juga: Anggota Koramil 0621-10 Cisarua Laksanakan Pengaplikasian Pupuk Bios 44 Pada Tanaman Bawang Merah dan Cabe

Dan dari pemeriksaan terhadap pelaku, ditemukan barang bukti berupa handphone yang sempat juga dibuang oleh terduga pelaku beserta uang tunai.

Halaman:

Editor: Herawati Nurlia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x