Antisipasi Tawuran Remaja, Polsek Kemang Respon Cepat Aduan Masyarakat

- 30 Maret 2023, 20:27 WIB
Antisipasi Tawuran Remaja, Polsek Kemang Respon Cepat Aduan Masyarakat
Antisipasi Tawuran Remaja, Polsek Kemang Respon Cepat Aduan Masyarakat /Humas polres Bogor/

HARIAN BOGOR RAYA - Lagi-lagi tawuran antar remaja hampir saja terjadi di wilayah Kabupaten Bogor, tepatnya di wilayah Desa Tegal Kemang, Selasa 28 Maret 2023.

Beruntungnya rencana tawuran remaja tersebut cepat diketahui oleh pihak Kepolisian atas informasi/aduan masyarakat melalui media sosial.

Setelah mendapat laporan dari warga maka Polsek Kemang polres Bogor langsung menindaklanjuti dengan mendatangi lokasi yang diduga akan menjadi tempat aksi tawuran.

Baca Juga: Pelajar Kota Bogor Curhat Kepada Anggota DPR RI Ono Surono Tentang

Hal tersebut dimaksudkan untuk mengantisipasi terjadinya tawuran antar remaja. Sehingga polisi pun dengan tegas membubarkan anak-anak remaja.

Kapolsek Kemang Polres Bogor Kompol Ari Trisnawati,.S.Pd,.M.M mengatakan bahwa dalam upaya mengantisipasi maraknya aksi tawuran di bulan suci Ramadhan ini pihaknya selain melakukan himbauan juga secara rutin menggelar patroli malam hingga menjelang waktu subuh, ungkapnya.***

 

Editor: Herawati Nurlia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x