Cuma Ini Syaratnya Bagi Yang Ingin Ikut Program Mudik Gratis Polres Bogor

- 2 April 2023, 12:45 WIB
Satlantas Polres Bogor Polda Jabar gelar program mudik presisi gratis,
Satlantas Polres Bogor Polda Jabar gelar program mudik presisi gratis, /Humas polres Bogor/

HARIAN BOGOR RAYA - Satlantas Polres Bogor Polda Jabar gelar program mudik presisi gratis, yang mana kegiatan tersebut dimaksudkan untuk memfasilitasi warga masyarakat yang ingin mudik lebaran 2023.

Bagi warga yang ingin ambil bagian dalam program mudik gratis, bisa langsung mendaftarkan diri di gedung satlantas polres Bogor.

Adapun rute tujuan mudik program mudik gratis polri presisi polres Bogor Polda Jabar yaitu Cirebon-Brebes-Tegal dan Garut-Tasik- Cilacap.

Baca Juga: Hadapi Lebaran 2023, Polri Prediksi Kondisi Lokasi Wisata Hingga Arus Lalu Lintas Mudik

Pendaftaran Program Mudik Gratis Polres Bogor Polda Jabar resmi dibuka mulai Besok Senin 3 April 2023 sampai dengan 16 April 2023,

Dan nantinya bagi para pemudik yang telah mendaftar pada program ini maka akan mendapatkan kursi keberangkatan tanggal 18 April 2023 melalui urmin satlantas polres Bogor Polda Jabar.

Keterangan tersebut disampaikan oleh Kapolres Bogor Polda Jabar AKBP Dr. Iman Imannudin.

Baca Juga: Jelang Arus Mudik Lebaran, Satlantas Polres Bogor Polda Jabar Gelar Ramp Check Bus Di PO Bus Agra Mas

“kita akan berangkatkan pemudik yang telah mendaftar pada tanggal 18 April 2023 sebanyak 10 bus dengan 2 Rute Tujuan Mudik,” kata Iman, Minggu (02/04/2023). 

Halaman:

Editor: Herawati Nurlia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x