Lima Rumah Warga di Kecamatan Cugenang Cianjur di Bongkar Oleh Personel Kodim 0621 Kabupaten Bogor

- 5 Februari 2023, 07:43 WIB
5 rumah warga di kecamatan cugenang Cianjur dibongkar oleh personil kodim 0621/kabupaten Bogor
5 rumah warga di kecamatan cugenang Cianjur dibongkar oleh personil kodim 0621/kabupaten Bogor /Pendim 0621/Kab.bogor/

HARIAN BOGOR RAYA - Aksi 50 orang personel Kodim 0621/Kab. Bogor yang dipimpin oleh kapten inf mustofa dalam melaksanakan kegiatan pembongkaran rumah di Desa Cijedil Kecamatan cugeunang kabupaten Cianjur terus teruji.

Mereka melakukan pembongkaran rumah warga ditengah cuaca yang tidak menentu. Kadang panas terik dan kadang hujan deras. Namun mereka tetap melaksanakan tugasnya dengan semangat.

Karena memang kehandalan TNI sangat dibutuhkan oleh pemerintah untuk menormalisasi wilayah terdampak gempa.

Baca Juga: Danramil Cibinong Hadiri Pengajian Rutin di Masjid Besar Al Ikhsan

Dan pada hari Sabtu 4 Februari 2023  mereka melaksanakan Pembongkaran 5 Rumah terdampar gempa di wilayah kecamatan cugenang.

Yaitu rumah Bapak Dahlan yang berada di Kampung Cugenang RT 04/01 Desa Cijedil  Kecamatan  Cugenang kabupaten Cianjur. Kemudian rumah Ibu Rosidah Rt 05/ 07  Kp Cimanglid  Desa  Cijedil Kec Cugenang 

Dan tiga rumah lagi yaitu 2 di kampung cimanglid dan 1 di kampung Banjar Pinang kecamatan cugenang kabupaten Cianjur.

Baca Juga: Polsek Gunung Putri Terus Lakukan Penyelidikan Aksi Pencurian di Sebuah Laundry

Untuk di kampung Cimanglid yaitu rumah Ibu  Imah, lalu rumah lbu Ismayanti. Kedua rumah tersebut berada di RT 02/06. Sedangkan rumah yang berada di Kampung Banjar Pinang adalah milik Bapak Suparman tepatnya di RT 01/ 05.

Halaman:

Editor: Herawati Nurlia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x