Hal Penting Soal Otoritas Palestina Hingga Sebab Israel Mempertahankannya

- 10 November 2023, 19:47 WIB
Ilustrasi bendera Palestina.
Ilustrasi bendera Palestina. /Reuters/Esa Alexander/

HARIAN BOGOR RAYA - Otoritas Palestina atau Palestinian Authority (PA) itu badan pemerintahan yang mengawasi Tepi Barat, wilayah yang dijajah Israel sejak pertengahan 1990-an.

Tujuan pembentukan Otoritas Palestina atau Palestinian Authority (PA) itu mendorong kemerdekaan Palestina. Hak itu sesuai aturan perbatasan pada 1967, dan Yerusalem Timur menjadi ibu kota. PA sendiri kini dianggap tidak punya kekuataan nyata dan justru beroperasi di bawah kendali Israel.

Otoritas Palestina atau Palestinian Authority (PA) sendiri didominasi oleh Fatah, sebuah partai politik sekuler yang didirikan oleh warga diaspora Palestina setelah Nakba pada 1948. Fatah juga menjadi pendorong Organisasi Pembebasan Palestina (PLO), sebuah organisasi payung yang terdiri dari beberapa anggota politik. Klaimnya, mereka mewakili rakyat Palestina di seluruh dunia, demikian seperti dilansir dari Al Jazeera melalui Antara.

Baca Juga: Motor Kesayangan Artis Omesh Laku Dilelang Rp 300 Juta untuk Donasi Palestina

Perjanjian Oslo seperti berantakan. Israel semakin leluasa memperluas wilayah jajahannya. Bahkan Israel melewati batas-batas di Tepi Barat dan Yerusalem Timur dalam aneksasi de facto atas wilayah yang seharusnya menjadi bagian dari negara Palestina. Putaran perundingan pada 2014 juga berakhir gagal.

Selain itu, Israel memberlakukan pembatasan yang merugikan kehidupan warga Palestina. Termasuk mengatur soal ke mana mereka dapat bepergian, tinggal, dan mendirikan bangunan. Ironisnya, PA secara aktif dianggap membantu Israel untuk mempertahankan kontrol ketat tersebut.

Bahkan pasukan keamanannya, yang dilatih oleh Amerika Serikat, dicurigai menargetkan siapa saja yang berencana menyerang Israel. Tak hanya itu, mereka juga diduga menangkap aktivis, jurnalis, dan kritikus di media sosial.

Baca Juga: Industri Wisata di Turki Curhat Kekhawatiran Dampak Konflik Israel-Palestina

 

Halaman:

Editor: Maryam Purwoningrum

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah