Selama Libur Idul Adha Kawasan Puncak Diberlakukan Rekayasa Lalu lintas

- 15 Juni 2024, 18:49 WIB
Arus lalu lintas di Bogor/ig@infobogor
Arus lalu lintas di Bogor/ig@infobogor /


HARIAN BOGOR RAYA - Polres Bogor akan memberlakukan rekayasa arus lalu lintas di kawasan Puncak pada libur panjang Hari Raya Idul Adha 2024.

Penerapan rekayasa lalu lintas di kawasan Puncak  Bogor  akan diterapkan  dari tanggak 14 sampai 18 Juni 2024 yaitu, one way, ganjil genap dan contraflow.

Beberapa titik ruas jalan akan diberlakukan  diantaranya Ekit GT Tol Ciawi Km 46 arah Ciawi  sedangkan one way akan diterapkan  secara situasional dilihat pada kepadatan yang terjadi.

Baca Juga: Urai Kemacetan, Pihak Kepolisian Polsek Megamendung Lakukan Pengaturan Lalu Lintas

Melalui akun Instragram Info Bogor Informasi ini disampaikan kepada masyarakat yang akan melakukan perjalan libur panjang arah Puncak Bogor.

Diimbau untuk tetap menjaga kondisi baik kendaraan maupun kesehatan mengingat potensi hujan yang masih mengguyur beberapa hari ke depan.

Baca Juga: Rekayasa lalulintas, sistem contraflow kembali diberlakukan oleh PT Jasamarga Transjawa Tol

Perhatikan jugan kondisi kendaraan Anda, cek kelayakan band maupun mesin agar tetap nyaman saat melintas di kawasan Puncak  Bogor.***

Editor: UG Dani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah