Psikolog Beberkan Langkah Seseorang Sebelum Memutuskan Childfree

- 10 Februari 2023, 20:11 WIB
Ilustrasi, Keputusan gitasav dan suami untuk memilih childfree,begini sudut pandang childfree menurut ajaran Islam
Ilustrasi, Keputusan gitasav dan suami untuk memilih childfree,begini sudut pandang childfree menurut ajaran Islam /Tangkapan layar Instagram @ gitasav

Ia mengatakan bahwa pilihan childfree atau tidak memiliki anak bukanlah sesuatu yang patut diejek. Keputusan childfree bisa berubah di kemudian hari.

Namun, itu kembali tergantung kepada setiap individi. Dan itu merupakan hal yang wajar.

"Setiap pasangan punya alasan yang berbeda dari lainnya. Ada yang memutuskan secara permanen atau temporer, yang mana dia bisa saja berubah pada kemudian hari," kata psikolog dari Lembaga Psikologi Terapan Universitas Indonesia (LPT UI), Jumat 10 Februari 2023.

Baca Juga: Cek Daftar Tempat Wisata Cirebon Februari 2023, Cocok untuk Keluarga

Menurut Vera, konsep childfree dikaitkan dengan konsep kebahagiaan setiap individu. Ada yang bahagia punya anak, ada juga yang bahagia dengan tidak memiliki anak.

Vera menilai fenomena itu dapat dijadikan momentum sebagai pengingat bagi orang tua untuk terus belajar tentang pengasuhan anak jika keputusan childfree terkait dengan pengalaman seseorang di masa kecil.

Perlu diketahui, belakangan ini tren childfree atau tidak punya anak sedang ramai diperbincangkan masyarakat. Terutama saat YouTuber Gitasav atau Gita Savitri berpendapat soal childfree.

Baca Juga: Lagi, Akibat Hujan Deras dan Angin Kencang Sebuah Rumah di Nanggung Alami Kerusakan

Gitasav Sebut Childfree Bisa Buat Awet Muda

Halaman:

Editor: Maryam Purwoningrum


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah