Prajurit Satgas Pamtas Yonif 645 Gardatama Yudha Kembali Amankan Miras Ilegal

- 23 Januari 2023, 19:06 WIB
Prajurit satgas pamtas yonif 645/GTY temukan miras ilegal
Prajurit satgas pamtas yonif 645/GTY temukan miras ilegal /Pen yonif 645/GRD/

HARIAN BOGOR RAYA, Prajurit satuan tugas pengamanan perbatasan Yonif 645/ Gardatama Yudha kembali mengamankan miras ilegal di jalur tikus, Minggu 22 Januari 2023.

"Minuman keras ilegal ditemukan di jalur tikus atau jalur tidak resmi (jtr) sektor kanan pos lintas batas negara plbn Entikong desa Entikong kecamatan Entikong kabupaten Sanggau", keterangan tersebut disampaikan oleh dan satgas pentas Yonif 645/GTY Letkol INF Hudallah  SH.

" Miras ilegal ini berupa 12 botol minuman keras jenis Likeur Vodka, 2 botol Likeur wu chia Pi, dan dua botol likeur." tambah Hudallah. 

Baca Juga: Begini Pelaksanaan Pengamanan Perayaan Imlek di Hok Tek Bio Dewa Rezeki Babakan Madang

Menurut Hudallah lagi, miras ilegal tersebut ditemukan di semak-semak tertutup daun oleh tim patroli keamanan yang dipimpin oleh Serda Simamora beserta 4 orang personil.

Barang bukti tersebut selanjutnya diserahkan kepada pihak-pihak cukai P2 Entikong untuk di data sesuai prosedur dan juga untuk penanganan lebih lanjut.

Jalur lalu lintas perbatasan akan terus diperketat hal tersebut guna untuk mencegah  penyelundupan barang -barang ilegal termasuk keluar masuk TKI.

Baca Juga: Berikut Jadwal Kapan PKH 2023 Cair, Cara Mudah Cek Bansos Ini di cekbansos.kemensos.go.id

" Untuk mencegah adanya kegiatan ilegal atau penyelundupan barang-barang ilegal terutama narkotika dan lalu lintas barang maupun orang secara ilegal akan terus diperketat oleh satgas pamtas yonif 645/GTY." Pungkas Hudallah.***

Halaman:

Editor: Herawati Nurlia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x