Kapolri Sampaikan Keberadaan dan Kondisi Kapolda Jambi Terkini

- 21 Februari 2023, 23:59 WIB
Kapolri Sampaikan Informasi Keberadaan Kapolda
Kapolri Sampaikan Informasi Keberadaan Kapolda /Divisi Humas polri/

HARIAN BOGOR RAYA - Terkait evakuasi terhadap Kapolda Jambi dan 7 orang korban lainnya yang mengalami luka-luka akibat helikopter yang ditumpanginya harus mendarat darurat di hutan Tamia pegunungan kerinci. Pada hari Minggu 19 Februari 2023.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyampaikan bahwa kedelapan penumpang helikopter tersebut sudah berhasil dievakuasi. Dan saat ini mereka sedang dalam perawatan.

Menurutnya lagi bahwa proses evakuasi kedelapan korban dilakukan hari ini oleh tim gabungan. Dengan menggunakan 6 helikopter yang memang telah disiagakan untuk mengevakuasi para korban.

Baca Juga: Warga Desa Leweung Kolot Padati Acara Isra Mi'raj Dengarkan Penceramah Kyai Aang Encep 

Ia pun menyampaikan bahwa saat ini kedelapan korban sedang mendapatkan penanganan lanjutan. Enam orang dibawa ke RS Bhayangkara dan untuk yang dua lagi masih dirawat di posko Merangin Jambi.

Dan Listyo menjelaskan bahwa ia sudah bertemu dengan Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono. Dan kondisi Rudi saat ini dalam keadaan stabil.

" Saya sudah bertemu tadi dengan Kapolda Jambi yang baru saja mendarat, kondisinya masih sadar, cukup stabil, saya berbincang dengan beliau, sedang dibawa ke RS Bhayangkara,” tutup Kapolri Jenderal Listyo Sigit.

Baca Juga: Kembali Gempa Guncang Turki, Kini Kekuatan 6,3 Magnitudo 

Untuk kembali diingat, Kapolda Jambi bersama tujuh orang lainnya pada hari Minggu 19 Februari 2023 menumpang helikopter untuk melaksanakan kunjungan kerja ke wilayah kerinci.

Namun akibat cuaca buruk, helikopter yang mereka tumpangi terpaksa harus mendarat darurat di hutan Tamia pegunungan kerinci.

Halaman:

Editor: Herawati Nurlia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x