Kasad Lantik Empat Perwira Tinggi TNI AD

- 29 April 2023, 07:38 WIB
Jasad Lantik empat perwira tinggi TNI AD
Jasad Lantik empat perwira tinggi TNI AD /

HARIAN BOGOR RAYA - Jum'at 28 April 2023 bertempat di Markas Besar Angkatan Darat (Mabesad) Jakarta, Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dudung Abdurachman pimpin upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Empat perwira tinggi sekaligus, nantinya mereka akan menjabat dilingkungan strategis TNI Angkatan Darat.

Empat jabatan yang diserahterimakan terdiri dari jabatan Asisten Operasi (Asops) Kasad, kemudian Pangdam XVII Tanjungpura, Danjen kopassus serta Direktur Hukum TNI AD (Dirkumad).

Untuk Asisten Operasi (Asops) Kasad, jika sebelumnya dijabat oleh  Mayjen TNI Ainurrahman kemudian saat ini diserahkan kepada Mayjen TNI Dian Sundiana. Kemudian untuk Pangdam XII/Tanjungpura yang sebelumnya dijabat oleh Mayjen TNI Sulaiman Agusto kini diserahkan kepada Mayjen TNI Iwan Setiawan. Selanjutnya Kasad juga melantik Danjen Kopassus dari Mayjen TNI Iwan Setiawan, kini jabatan tersebut di emban oleh kepada Mayjen TNI Deddy Suryadi. Kasad juga melantik Direktur Hukum TNI AD (Dirkumad) dari Brigjen TNI Tetty Melina Lubis, kepada Brigjen TNI Ateng Karsoma.

Baca Juga: Mayjen TNI Dedi Suryadi Resmi Jadi Danjen Kopassus

Dalam amanatnya, Kasad menegaskan bahwa pergantian pejabat atau rotasi jabatan di lingkungan TNI AD merupakan bagian dari sistem pembinaan organisasi guna penyegaran pemikiran dalam rangka meningkatkan kualitas kinerja dan produktivitas organisasi serta pengembangan karir bagi perwira yang bersangkutan. 

Kemudian Kasad menambahkan, bahwa Pergantian jabatan seperti ini juga dilakukan guna menghadapi tuntutan dan tantangan tugas yang terus berkembang seiring dengan perubahan lingkungan strategis yang dinamis, cepat dan sering tidak terprediksi, “ tegas Kasad.

Selain itu Kasad juga menerangkan bahwa tuntutan profesionalisme prajurit di era modern yang diwarnai dengan transparansi dan akuntabilitas ini, harus diawali dengan peletakan fondasi yang kokoh dalam membangun sistem dan budaya tata kelola organisasi yang harus semakin baik, benar dan bertanggung jawab.

Baca Juga: Kasad Jenguk Tujuh Prajurit TNI AD Korban Penyerangan Kelompok Separatis Teroris Papua

Halaman:

Editor: Herawati Nurlia


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x