Demokrat Tanggapi Positif Rencana Pertemuan Puan Maharani dengan AHY

- 11 Juni 2023, 14:49 WIB
Demokrat tanggapi positif rencana pertemuan puan Maharani dengan ahy
Demokrat tanggapi positif rencana pertemuan puan Maharani dengan ahy /Foto/antara/

HARIAN BOGOR RAYA - Rencana pertemuan antara Puan Maharani dan AHY ditanggapi positif oleh Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya.

Dan terkait hal tersebut, Riefky menyatakan bahwa mereka menghormati dan menghargai pintu komunikasi yang telah disampaikan melalui pernyataan terbuka Sekjen PDIP, Mas Hasto.

Dikutip dari Antara, Partai berlambang mercy tersebut selalu terbuka untuk berkomunikasi dengan seluruh partai politik termasuk PDI Perjuangan.

Baca Juga: Megawati Bantah Isu Keterlibatannya atas Sikap Cawe-Cawe Presiden Jokowi di Pilpres 2024

"Untuk itu kami menghormati dan menghargai pintu komunikasi yang telah disampaikan melalui pernyataan terbuka Sekjen PDIP, Mas Hasto," hal itu dikatakan Riefky dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta.

Pada agenda pertemuan yang direncanakan tersebut, Riefky meyakini bahwa nantinya tidak sebatas tawaran kerja sama dalam konteks kontestasi Pemilihan Presiden 2024 saja.

Namun lebih dari itu, tentunya melalui pertemuan tersebut dapat dilakukan diskusi terkait berbagai permasalahan bangsa demi terwujudnya Indonesia yang bersatu, maju, adil, demokratis dan sejahtera.

Baca Juga: Ketum Demokrat, AHY Bersama Istri Temui Warga Kota Bogor

Dan tentunya Demokrat menyambut baik rencana pertemuan Puan dan AHY mengingat kapasitas keduanya.

Halaman:

Editor: Herawati Nurlia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah