Buntut Ucapan Thomas Doll Kepada Shin Tae-yong, Akui Mengarah ke Personal

- 12 Februari 2023, 15:56 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll.
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll. /Persija

Lebih lanjut, Thomas menegaskan bahwa dirinya dan Persija berkomitmen total untuk timnas Indonesia. Tim Macan Kemayoran itu akan memberikan menit bermain kepada para pemain mudanya dalam kompetisi Liga 1 sehingga mereka siap di Piala AFC U-20 dan Piala Dunia U-20 2023.

Sebelumnya, sebutan badut untuk Shin Tae-yong disampaikan Thomas Doll pada Sabtu, 11 Februari 2023. Saat itu, Thomas melontarkan kritik kepada Shin yang tidak menghadiri pertemuan virtual antara Persija dengan timnas Indonesia yang digelar beberapa hari sebelumnya.

Dalam pertemuan virtual itu, Shin mengutus asisten pelatih Nova Arianto untuk mewakilinya. Namun, hal itu justru membuat Thomas marah. Menurut Thomas, seharusnya Shin hadir karena dalam pertemuan itu membahas terkait pemanggilan pemain Persija ke timnas Indonesia U-20.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Hari Tanpa Bayangan di Indonesia, Cari Tahu Cara Saksikan Fenomena Hari Tanpa Bayangan

Sebanyak 9 pemain Persija dipanggil Shin untuk pemusatan latihan (TC) timnas U-20. Oleh karena itu, Persija menjadi klub yang pemainnya paling banyak dipanggil timnas.

Meski begitu, hal ini membuat Persija perlu menambahkan opsi lain karena beberapa dari pemain yang dipanggil itu sangat dibutuhkan Macan Kemayoran untuk berlaga di Liga 1 Indonesia 2022-2023.

Kritik Thomas tersebut berujung dengan sebutan badut kepada Shin karena pelatih asal Korea Selatan itu sudah menjadi bintang iklan produk makanan Indonesia.

Baca Juga: Ramaikan World Radio Day 2023, RRI Bagikan Ucapan Selamat Hari Radio Sedunia

"Bagi saya dia lebih seperti badut daripada pelatih. Itu seharusnya tidak dilakukan oleh seorang pelatih timnas. Saya tidak pernah melihat pelatih melakukan hal yang seperti itu," ujar Thomas kala itu.***

Halaman:

Editor: Maryam Purwoningrum


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah