Pasangan Ganda Putri Indonesia Apriyani-Fadia Raih Perak pada BWF World Championship 2023

- 28 Agustus 2023, 08:55 WIB
Pasangan Apriyani Rahayu-Siti Fadia keluar meraih medali perak di ajang BWF Championship 2023 di Copenhagen, Dernmark.
Pasangan Apriyani Rahayu-Siti Fadia keluar meraih medali perak di ajang BWF Championship 2023 di Copenhagen, Dernmark. /Instagram/ @badminton.ina./

HARIAN BOGOR RAYA - pasangan ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu dan Siti fadiah Gagal menjuarai BWF World Championship 2023 di laga Final, Apriyani-Fadia mengakui keunggulan pasangan nomor satu China Chen Qing Chen/Jia Yi Fan.

Namun demikian pasangan Apriyani-Fadia juga mengukir sejarah baru untuk ganda putri Indonesia setelah 28 tahun terakhir Indonesia baru meraih kembali medali perak pada ajang BWF championship.

Selain itu Apri-Fadia juga merupakan peraih medali perak ketiga (Indonesia) di kejuaraan dunia tersebut. Sebelumnya, dua medali perak pernah diraih pasangan Verawaty Fadjri-Imelda Wiguna pada 1980, dan Finarsih-Lili Tampi pada 1995.

Baca Juga: Final Indonesia open 2023, Timnas bulutangkis Indonesia gantungkan harapan pada Ginting

Pasangan Apriyani-Siti keluar meraih medali perak di ajang BWF Championship 2023 di Copenhagen, Dernmark setelah kalah pada pasangan ganda putri Cina dengan skor 21-16, 21-12, pada hari Minggu 27 Agustus 2023.

Diawal laga final wbf championship 2023 semalam, Apri-Fadia sempat unggul dengan skor 2-0. Namun, keunggulan tak berlangsung lama hingga akhirnya Chen-Jia mengimbangi permainan dengan skor 4-4.

Pasangan ganda putri Cina memanfaatkan sejumlah pukulan pukulan tanggung, Akhirnya keunggulan menjadi milik Chen-Jia menjadi 4-6 setelah melalui permainan yang agresif.

Baca Juga: Timnas Kanada Menang Telak di FIBA World Cup 2023, Siapa Sandang Gelar Pemain Terbaik?

Apri-fadia terbilang cukup solid dalam menampilkan permainannya, namun mereka mendapat tekanan dari Chen-Jia. Namun mereka berusaha untuk keluar dari zona tersebut sehingga berhasil mendulang tiga poin sekaligus.

Halaman:

Editor: Herawati Nurlia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x