Album Terbaru Fryda Lucyana Bertajuk Cinta 'Sumpahku', Begini Kisah Pembuatan Videonya

- 20 Mei 2023, 18:51 WIB
Album Terbaru Fryda Lucyana Bertajuk Cinta 'Sumpahku', Begini Kisah Pembuatan Videonya
Album Terbaru Fryda Lucyana Bertajuk Cinta 'Sumpahku', Begini Kisah Pembuatan Videonya /Capture Video Fryda Lucyana /

HARIAN BOGOR RAYA - Artis Fryda Lucyana yang terkenal lewat lagu 'Rindu' karya maestro Eros Djarot kini telah membuat album video single yang berjudul 'Sumpahku'.

Menurut artis asal Semarang ini 'Sumpahku' adalah tentang cinta abadi di dalam lagu single kali ini.

Itu jugalah yang dilakukan oleh penyanyi Indonesia, Fryda Lucyana, yang baru saja merilis video musik untuk single-nya yang berjudul "Sumpahku", ciptaan seorang hits maker, Ryan Kyoto. Dirilis lewat akun YouTube resmi miliknya, video musik untuk single ini dipersiapkan secara khusus oleh Fryda, bahkan prosesnya hampir memakan waktu setahun.

Baca Juga: Cara Menyukai Grup Musik Asal Negara Tertentu Dengan Sewajarnya Ala Psikolog


“Tema video musik lagu ini sebenarnya bercerita tentang cinta abadi yang terus bersemayam di dalam hati, bahkan melampaui ruang dan waktu,” ungkap Fryda yang terlibat langsung dan berperan rangkap sebagai Executive Producer kepada Harian Bogor Raya pada Sabtu 20 Mei 2023.

“Video musik lagu ini juga mengisahkan perjuangan untuk berdamai dengan cinta yang masih tertambat di masa lalu,” lanjutnya.

Keterlibatan Fryda sangat intens, secara langsung sejak awal rencana lagu ini akan dibuatkan video musik. Persisnya, sejak penyanyi Sarwana memperkenalkan produser dan sutradara Marcos Tjung kepada Fryda yang kemudian sepakat mempercayakan penggarapan video musiknya kepada MTjung Production.

Baca Juga: Studi Ungkap Kemanjuran Mendengarkan Musik untuk Pengobatan dan Suasana Hati

Rumah produksi ini juga yang kemudian menggarap dua video musik sekaligus, termasuk single religi Fryda bertajuk "Rindu Ramadhan" yang rilis pada bulan Ramadhan lalu. Pada proses kreatif dan produksinya, bahkan Fryda turut memikirkan sekaligus mendiskusikan konsep dan story board video musik, berkolaborasi dengan A.A. Setiawan, Creative Director.

Halaman:

Editor: Didin Harian Bogor Raya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah