Seorang Santri Tewas Tenggelam di Sungai Cidurian Desa Jasinga

- 20 Juni 2024, 06:49 WIB
Ilustrasi orang tenggelam saat mandi di Pantai Jatimalang, Purworejo.
Ilustrasi orang tenggelam saat mandi di Pantai Jatimalang, Purworejo. /Pixabay

HARIAN BOGOR RAYA - Seorang santri remaja pria di Kp.Babakan Jasinga Bogor tenggelam di aliran sungai Cidurian blok Cikarang Kp Babakan Ds.Jasinga Kec. jasinga Kab. Bogor. Remaja berinisial MDA (14) ditemukan oleh aparat gabungan sudah dalam keadaan meninggal dunia, setelah sebelumnya terseret arus sungai Cidurian.

Menurut keterangan dari Kapolsek Jasinga AKP Budi Sehabudin, peeiatiwa tersebut terjadi pada hari Selasa, 18 Juni 2024, saat itu sekira pukul 09.00 WIB, korban bersama 3 orang temannya keluar pesantren Asaepurohim untuk berenang ke sungai tanpa ijin pihak pesantren.

Setibanya di tepi sungai, MDA bersama SJS (14) langsung terjun loncat ke sungai sedangkan 2 orang teman lainnya masih di pinggir sungai. Seorang saksi, MH (39) yang saat itu sedang memancing di pinggir sungai sempat melarang anak anak tersebut agar tidak berenang, akan tetapi himbauannya tidak di gubris oleh kedua korban.

Baca Juga: Sat Narkoba Polres Bogor Berhasil Ungkap Kasus Tindak Pidana Jaringan Clandestine Laboratorary

MDA bersama SJS pun nekad, Ia langsung saja berenang tanpa menghiraukan larangan MH. dikarnakan aliran air sungai saat itu cukup deras, korban MDA dan SJS langsung tenggelam.

MH yang mengetahui itu, langsung berusaha menolongnya, dan Ia berhasil menolong SJS, sedangkan MDA tak bisa diselamatkan, karna MDA hanyut tenggelam.

Walaupun sudah dilakukan pencarian oleh MH, namun MDA tidak ditemukan juga, akhirnya MH pun langaung melaporkan kejdian tersebut kepada pihak Kepolisian Polsek Jasinga.

Baca Juga: Keji, Seorang Pria di Jasinga Bogor Tega Cabuli Anak Tirinya yang Masih Dibawah Umur

Pihak Kepolisian Polsek Jasinga bersama BPBD dan warga lainnya juga pihak Pesantren turut serta mencari MDA sejak Rabu 18 Juni 2024. Dan Korban pun akhirnya ditemukan pada hari Kamis 19 Juni 2024 sekira pukul 13.55 Wib, MDA di temukan dalam keadaan sudah meninggal dunia akibat tenggelam dan langsung di bawa ke puskesmas Jasinga untuk di lakukan penanganan medis.

Halaman:

Editor: Herawati Nurlia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah