Mulai Petualangan Kerja Impian di Australia dengan Work and Holiday visa, Simak Tipsnya di Buku Ini!

- 18 Juli 2023, 21:08 WIB
Buku Tips dan Trik Kerja di Australia/Nini Triantie
Buku Tips dan Trik Kerja di Australia/Nini Triantie /

 

HARIAN BOGOR RAYA-Sebagai salah satu negara maju dengan populasi penduduk multikultural, Australia menjadi incaran banyak orang untuk bekerja dan tinggal. Salah satunya warga negara Indonesia.

Selain itu, gaji yang menjanjikan, biaya hidup yang terjangkau, dan fasilitas kesehatan kelas dunia, serta menawarkan keseimbangan hidup membuat orang berbondong-bondong untuk hijrah ke Australia.

Salah satu cara legal bagi warga negara Indonesia untuk dapat bekerja dan menjelajahi Australia adalah dengan menggunakan Work and Holiday visa atau disingkat WHV. Visa jenis ini memungkinkan kita tinggal dan bekerja di Australia selama 12 bulan dan bisa diperpanjang hingga 3 tahun. Sayangnya, proses mendapatkan WHV  dan menemukan pekerjaan di Australia tidak semudah membalik telapak tangan.

Baca Juga: 5 Manfaat Baca Buku yang Jarang Orang Tahu

Untuk mempermudah calon pekerja asal Indonesia mendapatkan WHV dan pekerjaan impian di Australia, sebuah buku berjudul "Tips dan Trik Kerja di Australia dengan Work and Holiday Visa" baru saja diluncurkan. Buku ini ditulis oleh Nini Trianti, yang telah menyelesaikan WHV asal Indonesia dan kini telah menetap di Melbourne.

Lewat bukunya ini, Nini berbagi pengalaman dan tipsnya mulai dari persiapan berkas pengajuan WHV, hingga strategi mencari dan mendapatkan pekerjaan impian di Australia. Dia juga membagikan tips berharga lainnya seperti menghadapi culture shock atau gegar budaya Ketika tiba di Australia pertama kalinya, hingga aturan tenaga kerja asing di australia yang sayang untuk dilewatkan.

Baca Juga: Perkembangan Industri Buku Pada Masa Pandemi Covid-19 Hingga Penjualan Daring Versi Ikapi Jawa Barat

Bagi kamu yang tertarik untuk mulai petualangan kerja dan berlibur di Australia, buku ini wajib dibaca. Dengan membaca dan mengikuti tips praktis di buku ini, perjalanan mewujudkan mimpi kerja di Australia bisa lebih mudah dan menyenangkan.***

Editor: UG Dani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah