Sederet Manfaat Kesehatan Buah Pepaya Muda, Biasa Jadi Lalapan Orang Indonesia

- 6 Februari 2023, 11:17 WIB
Manfaat pepaya muda
Manfaat pepaya muda /

HARIAN BOGOR RAYA - Buah pepaya muda atau mentah memiliki sederet manfaat bagi kesehatan.

Pepaya muda atau mentah umumnya dimakan sebagai lalapan orang Indonesia. 

Selain untuk kesehatan, buah pepaya muda atau mentah juga bisa membantu menurunkan berat badan.

Berikut lima manfaat pepaya muda bagi kesehatan tubuh bila dikonsumsi dengan benar, seperti dikutip melalui Pikiran Rakyat dari PMJ News, pada Minggu, 5 Februari 2023.

Baca Juga: Sanggar Tari Dayang Sumbi Sukses Selenggarakan Acara Seni Tradisional

1. Menjaga Kesehatan Pencernaan

Menurut buku Healing Foods oleh DK Publishing, pepaya mentah atau muda dapat meningkatkan fungsi pencernaan.

Hal ini disebabkan pepaya muda mengandung enzim pencernaan papain dengan konsentrasi tertinggi.

Selain mencegah masalah pencernaan, buah ini juga bisa mencegah asam lambung, kembung, dan sembelit.

Baca Juga: Cuaca Ekstrem, BMKG Imbau Pemerintah Hingga Masyarakat

Pasalnya, pepaya muda mengandung serat yang berfungsi sebagai pembersih internal untuk usus dan usus besar.

2. Membantu Turunkan Berat Badan

Berkat kandungan serat yang tinggi, pepaya mentah atau muda bisa membuat perut kenyang lebih lama. Mengonsumsi pepaya mentah juga dapat mencegah masalah pencernaan dan memfasilitasi pergerakan usus yang lancar.

Hal itu disebabkan pepaya muda termasuk buah yang rendah kalori dan mengandung banyak pati. Selain itu, menurut studi, mengonsumsi buah ini bisa berdampak positif pada pengurangan kolesterol.

Baca Juga: Hadiri Perayaan Bogor Street Festival CGM 2023, Ridwan Kamil Ucapkan Terimakasih Untuk Bima Arya dan Dedie

3. Detoksifikasi Tubuh

Pepaya mentah bisa berfungsi sebagai detoksifikasi alami bagi tubuh berkat vitamin dan mineral yang terkandung di dalamnya.

Kandungan seratnya juga dapat memicu pengeluaran racun dan limbah dari sistem tubuh dengan cukup efisien.

Selain itu, kandungan enzim dan fitonutrien dalam pepaya mentah terbukti bermanfaat untuk memperbaiki kerusakan sel.

Baca Juga: Festival Cap Go Meh di Kota Bogor, Arus Lalulintas di Ruas Jalan Otista Hingga Suryakencana Macet Total

4. Meningkatkan Kesehatan Mata

Menurut sebuah studi di British Journal of Nutrition, pepaya muda memiliki sejumlah besar karotenoid yang digunakan untuk membentuk vitamin A dalam tubuh.

Bahkan, jumlahnya disebut melebihi kandungan yang ada di wortel dan tomat, sehingga pepaya mentah sangat baik untuk meningkatkan kesehatan mata.

5. Menyembuhkan Luka

Nutrisi yang terkandung dalam pepaya mentah terbukti bermanfaat untuk mengurangi peradangan dan luka di tubuh. Pepaya mentah mengandung enzim yang dapat mempercepat proses penyembuhan luka secara alami.

Baca Juga: Berikut Lokasi Layanan SIM Keliling Untuk Warga Bekasi dan Tangsel Hari Ini

Selain itu, buah ini mengandung fitonutrien yang berfungsi sebagai bahan pembangun sel-sel baru, serta mencegah rasa sakit, bengkak, dan infeksi lainnya.***

Editor: Maryam Purwoningrum


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah