Pasca Isu Penculikan Anak, Masyarakat Wamena Terpantau Kondusif

- 24 Februari 2023, 23:22 WIB
Sejumlah warga membawa senjata panah berjalan usai kerusuhan massa di Wamena, Papua, Jumat (24/2/2023). (Foto: ANTARA FOTO/Iwan Adisaputra/app/foc.)
Sejumlah warga membawa senjata panah berjalan usai kerusuhan massa di Wamena, Papua, Jumat (24/2/2023). (Foto: ANTARA FOTO/Iwan Adisaputra/app/foc.) /


HARIAN BOGOR RAYA - Kondisi terkini di Wamena Papua terpantau kondusif pasca kerusuhan yang dipicu penculikan anak yang terjadi beberapa hari kemarin.


"Untuk situasi hingga petang hari ini, Jumat 24 Februari 2023 sudah aman dan kondusif. Namun, menurut pantauan kami tadi siang, kondisi masih lengang, karena masyarakat masih takut beraktifitas di beberapa wilayah," ujar Kabid Humas Polda Papua, Komjen Pol Ignatius Beni Prabowo saat dialog bersama Pro3 RRI, dikutip Harian Bogor Raya dari RRI, Jumat 24 Februari 2023.

Menurut Beni peristiwa kerusuhan akibat isu penculikan anak di Wamena diakibatkan adanya penganiayaan orang yang diduga pelaku penculikan anak.

Baca Juga: Sejumlah Pohon Tumbang Akibat Cuaca Buruk, Satu Rumah dan Jembatan Rusak

Kejadian tersebut berawal dari seorang warga yang akan menjual barang klontong dengan menggunakan kendaraan roda empat di Jalan kota Wamena, saat melintas dalam waktu yang bersamaan tampak terlihat anak kecil yang sedang belanja namun  ia pulang dalam keadaan takut sambil berlari.

" Orang tua dari anak yang diduga ingin diculik sudah tidak mempermasalahkan. Mereka mengonfirmasi tidak ada pihak yang ingin menculik anaknya," ujarnya  saat memberikan penjelasan. 

Kerusuhan tersebut merupakan adanya isu penculikan anak di Sinakma kabupaten Jayawijaya Provinsi Papua Penggunungan seperti yang diberitakan Harian Bogor Raya, sembilan warga dilaporkan tewas akibat kejadian tersebut.***

Editor: UG Dani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x