Petugas Gabungan Lokalisasi Api yang Membakar Kawasan Hutan Gunung Merbabu

- 29 Oktober 2023, 21:36 WIB
Ilustrasi gunung berapi
Ilustrasi gunung berapi /PVMBG/

HARIAN BOGOR RAYA - Petugas gabungan Polri, TNI, pemadam kebakaran, BPBD Kabupaten Semarang, serta relawan terus berupaya memadamkan api yang membakar hutan kawasan gunung Merbabu di wilayah kabupaten Semarang Jawa Tengah.

Mereka terus mengupayakan untuk melokalisasi api agar tidak meluas. Di mana titik api tersebar di lima dusun. Ia mengatakan bahwa upaya melokalisasi api tersebut dilakukan dengan membuat saluran irigasi.

"Titik api masih tersebar di lima dusun di Kecamatan Getasan," ungkap Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Pol.Sarake Bayu Setianto, yang dikutip harian Bogor raya dari Antara, Minggu 29 Oktober 2023.

Baca Juga: Kebakaran Hutan di Gunung Papandayan, BPBD Garut Angkat Suara

Yang mana titik api tersebut tersebar di dusun Batur wetan, kemudian pulihan, Macanan, Thekelan, dan Sokowolu. untuk wilayah Kabupaten Semarang luasan area yang terbakar sekitar 100 ha.

Sedangkan warga masyarakat yang terdampak yang berada di desa tajuk dan Batur sudah dievakuasi oleh petugas.

Sebanyak 88 jiwa sudah dievakuasi oleh petugas ke tempat pengungsian di balai desa Batur.

Baca Juga: Resmi Mahfud MD Bakal Cawapres Ganjar Pranowo di Pilpres 2024

Kawasan hutan Gunung Merbabu dilaporkan telah kebakaran pada Jumat 27 Oktober 2023 di Desa Sokowolu, Kabupaten Semarang. Kebakaran dilaporkan meluas hingga kawasan puncak yang meliputi Kabupaten Semarang, Boyolali, dan Magelang.***

Editor: Herawati Nurlia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah