Mahfud MD Bertemu dengan para Santri di Ponpes Alquran Cijantung Pamalayan Ciamis

- 16 Desember 2023, 06:33 WIB
Cawapres nomor urut 3, Mahfud MD mengajak seluruh kader partai bekerja keras untuk mendapatkan dukungan dari rakyat dan jangan terlalu mempercayai hasil survey yang hanya menggambarkan kondisi sesaat.
Cawapres nomor urut 3, Mahfud MD mengajak seluruh kader partai bekerja keras untuk mendapatkan dukungan dari rakyat dan jangan terlalu mempercayai hasil survey yang hanya menggambarkan kondisi sesaat. /Kabargarut.com/Aep Hendy S
HARIAN BOGOR RAYA - Calon wakil presiden (Cawapres) nomor urut 3 Mahfud Md di hari ke-18 masa kampanye mengunjungi pondok pesantren Alquran Cijantung pamalayan kabupaten Ciamis Jawa Barat Jumat 15 Desember 2023.
 
Kedatangannya tersebut disambut meriah para santri dan warga di sekitar pondok pesantren. Warga berduyun-duyun datang ke lokasi.
 
Mahfud mengenakan batik warna kuning dan peci hitam, setibanya di lokasi, Mahfud langsung dikalungi kain putih oleh pengasuh ponpes.
 
 
Kh.Onur mengajak Mahfud berkeliling pondok pesantren menemui para santri yang sudah berkumpul menunggu kedatangan Mahfud MD. Dan begitu melihat kehadiran menkopolhukam, para santri berteriak memanggil memanggil  Mahfud.
 
Politisi asal Madura tersebut langsung menghampiri dan menyalami para santri satu per satu, nampak wajah para santri pun terlihat bahagia.
 
Sebelumnya, Mahfud MD ketika berada di kediaman kh.onur Muhammad berbincang-bincang dengan para kyai dan ulama yang sudah berkumpul sejak pagi hari.
 
 
Dan usai  berkeliling menemui para santri, Ia pun langsung mengikuti acara dialog kebangsaan dengan sejumlah kiai dan ulama.
 
Perlu diketahui, Ponpes Alquran, Ciamis merupakan pesantren tertua. Pesantren ini berdiri pada 1935. Pendirinya Bernama KH. Mochammad Sirodj atau akrab dipanggil Babah. Ia adalah putra pertama KH. Hayat dan Hj. Fatimah.***

Editor: Herawati Nurlia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah