Tiga Santri Hanyut di Sungai Cikapundung Hingga Kini Belum Ditemukan

- 8 Maret 2024, 21:53 WIB
Ilustrasi tenggelam /Patrick Porto/Pexels
Ilustrasi tenggelam /Patrick Porto/Pexels /

 

 


HARIAN BOGOR RAYA - Tiga santri yang hanyut di sungai Cikapundung, di kawasan Jalan Rancabentang Kota Bandung hingga kini belum diketahui nasibnya.

Tim SAR gabungan kembali melakukan pencarian pada Kamis sore, di lokasi kejadian hingga ke Sungai Citarum di Baleendah.

Menurut Kasi Operasi dan Siaga Basarnas Bandung Supriono mengatakan, petugas mulai melakukan pencarian terhadap para korban sejak Kamis malam kemudian dilanjutkan pencarian di hari kedua, Jumat tadi pencarian dilakukan di empat sektor.

Baca Juga: Asyik Bermain Bocah 13 Tahun Tenggelam di Danau Gunung Putri Bogor

"Pencarian terbagi empat sektor pertama dari tempat kejadian tenggelamnya santri tersebut sampai ke Jembatan BBWS sekitar 1,80 kilometer," kata Supriono, dikutip Harian Bogor Raya dari Antara, Jumat 8 Maret 2024.

Pencarian di Sungai Cikapundung dilakukan tim. Kedua dari Jembatan BBWS hingga ke Jalan Cihampelas pencarian oleh tim satu dan dua ini menggunakan perahu rafting.

Seoanjutnya sektor tiga Cihampelas sampai jalan Wastukencana menggunakan perahu karet, sektor empat dikonsentrasikan di Baleendah (Citarum)," ujarnya. 

Baca Juga: Seorang Bocah SD Tenggelam Saat Berenang Dalam Kubangan di Bogor

Ia menyebut pencarian dilakukan di Baleendah karena memperhatikan kondisi debit air yang tinggi. Sehingga diperkirakan korban terbawa arus deras sampai Baleendah. 

Sementara itu Kapolsek Cidadap Kompol Arsyad mengatakan para korban tengah bermain di sungai di luar kegiatan belajar mengajar pesantren. Letak pesantren berada di samping sungai. Ia mengatakan mereka yaitu Rizki, Rizal dan Baihaki," Korban terbawa hanyut," tandasnya.***

Editor: UG Dani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x