Curhat Bek Persib Bandung Nick Kupers

- 2 September 2023, 18:38 WIB
Bek Persib Bandung Nick Kuipers
Bek Persib Bandung Nick Kuipers /instagram @kuipersnick/

HARIAN BOGOR RAYA - Tim Persib Bandung dipastikan Bek Persib Bandung, Nick Kuipers, siap tampil maksimal saat berjumpa Persija Jakarta. 

Nick Kuipers dan rekan-rekannya akan berjuang maksimal agar bisa meraih tiga pemain. Persib Bandung harus berusaha keras melanjutkan tren kemenangan yang sudah didapat dalam dua laga sebelumnya.

"Pertandingan spesial dan semua suporter menunggu momen pertandingan besok. Bagi kami yang terpenting adalah melanjutkan hasil positif dari laga sebelumnya dan membawa tiga poin ke Bandung," kata Nick Kupers.

Baca Juga: Pelatih Persib Bandung Ungkap Alasan Tak Khawatir Absennya Nick Kuipers

Bagi Nick Kupers, tim Persib Bandung harus fokus dan konsentrasi hingga menit akhir. Nick Kupers percaya bahwa semua pemain akan memberikan kemampuan terbaik dalam pertandingan klasik tersebut.

Harapan Nick Kupers, tim Persib Bandung bisa meraih kemenangan di kandang Persija

"Kami punya pemain bagus dan pernah tampil baik saat tandang. Saat ini, kami akan berusaha membuat sejarah baru untuk kemenangan di sini," ucapnya.

Baca Juga: Gara-gara Kerusuhan, Kiper PSIS Semarang Muhammad Adi Satryo Hingga Persib Bandung Dapat Sanksi Denda

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak menyampaikan pandangannya terkait laga kontra Persija Jakarta pada pekan kesebelas Liga 1 2023/2024 di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Sabtu, 2 September 2023, pukul 15.00 WIB.

Seperti pertandingan-pertandingan sebelumnya, Persib menjalani serangkaian persiapan sebelum menghadapi Persija. Untuk laga ini, Persib berlatih selama tiga hari.

"Saya tahu bagi banyak orang dan para fans menyebut besok adalah pertandingan yang spesial. Ini derbi yang mungkin terbesar di Indonesia," kata pelatih asal Kroasia itu pada konferensi pers menjelang pertandingan, Jumat, 1 September 2023.

Baca Juga: Curhat Pelatih Barito Putera Rahmad Darmawan Soal Cara Redam Agresivitas Persib Bandung

"Saya tahu pertandingan ini juga yang dinantikan sepanjang tahun. Tapi dari pandangan saya pribadi, ini hanya sebuah pertandingan biasa yang memperebutkan tiga poin," katanya menambahkan.***

Artikel ini telah terbit di Pikiran Rakyat dengan judul Bojan Hodak Sebut Laga Persib vs Persija Hanya Pertandingan Biasa yang Perebutkan 3 Poin

Editor: Maryam Purwoningrum

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x