Ridwan Kamil Buka Bogor Fest 2023

- 25 Agustus 2023, 08:18 WIB
Bogor Fest 2023
Bogor Fest 2023 /Diskominfo Kabupaten Bogor

HARIAN BOGOR RAYA - Gelaran Bogor Fest 2023 yang diselenggarakan di stadion Pakansari 2023 Cibinong Kabupaten Bogor dibuka secara langsung oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Kamis 24 Agustus 2023.

Bogor Fest merupakan salah satu acara milik Pemkab Bogor, yang dimana dalam kegiatan tersebut banyak menyajikan event yang disuguhkan secara gratis untuk masyarakat. Diantaranya panggung hiburan, olahraga bersama, pameran otomotif, kemudian UMKM warga wilayah kabupaten Bogor, dan juga event lowongan kerja.

Perhelatan Bogor Fest 2023 digelar dalam rangka memperingati HUT RI ke-78 sekaligus hari jadi Bogor ke 541.

Baca Juga: 26 Event akan Meriahkan Bogor Fest 2023

Bogor Fest 2023 sempat terhenti perhelatannya setelah terakhir kali pada tahun 2019, dikarenakan saat itu Indonesia termasuk kabupaten Bogor mengalami dampak wabah pandemi covid-19 yang memang terjadi di seluruh dunia.

Perhelatan Bogor Fest 2023 yang mengusung tema "Semua ada di Bogor Fest", akan diselenggarakan selama 4 hari mulai tanggal 24 hingga 27 Agustus 2023 ini.

Ridwan Kamil dalam sambutannya  mengungkapkan apresiasi akan kegiatan acara Bogor Fest pasca musibah pandemi Covid-19.

Baca Juga: Kata Ridwan Kamil Soal Opsi Kembali Jadi Gubernur Jawa Barat

“Alhamdulillah lebih meriah ya karena antusiasme masyarakat dan juga partisipasi stakeholder yang kita undang dan juga kecamatan, desa, dan para pengusaha yang ada di Bogor ini ikut berpartisipasi dan selama 4 hari ini mudah-mudahan target kita tercapai 40 ribu kunjungan dari para warga Bogor,” ungkapnya.

Halaman:

Editor: Herawati Nurlia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x