Diduga korsleting listrik, Kobong di Pesantren Roudotul Wildan Al Falahi Cibungbulang Hangus Terbakar

- 12 April 2024, 07:03 WIB
/

HARIAN BOGOR RAYA - Diduga akibat korsleting listrik, Kobong di Pesantren Roudotul Wildan Al Falahi, Cibungbulang Kabupaten Bogor hangus terbakar. insiden kebakaran tersebut terjadi pada Rabu, 10 April 2024. 

Menurut keterangan Kapolsek Cibungbulang, Kompol Zulkernaedi, sekira pukul 01.30 WIB, saat para santri tengah melaksanakan takbiran di majelis, tiba-tiba api membakar kobong pesantren bagian belakang tiba-tiba terbakar.

Dua orang santri, Ahmad Alfian dan Ari, yang menjadi saksi ketika kobong pesantren terbakar, melihat api dengan cepat meluas keseluruh bangunan kobong utama yang terbuat dari kayu dan bambu.

Baca Juga: Temui Megawati dua Kali, Inilah Alasan Rosan Roeslani

Api berhasil dipadamkan 45 menit jemudian, setelah para santri dan warga berusaha memadamkannya.

Beruntung pada insiden ini tidak sampai menelan korban jiwa, Namun, beberapa barang berharga seperti lemari, uang, dan pakaian santri ikut terbakar.Kerugian ditaksir mencapai 100 juta rupiah.

Pihak kepolisian sendiri, menurut Zulkernaedi  telah melakukan investigasi, termasuk pemeriksaan TKP dan pengambilan keterangan saksi-saksi.

Baca Juga: Lebaran Pertama, 4 Menteri Sambangi Kediaman Megawati

Polisi dari berbagai unit seperti Kapolsek, Pawas, Piket Reskrim, Piket Patroli, dan Bhabinkamtibmas turut hadir di lokasi kejadian. Mereka terlibat dalam upaya penanganan dan investigasi.

Halaman:

Editor: Herawati Nurlia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x