Pasca Pergantian Musim, Cegah Penyakit Demam Berdarah Dengan Menjaga Kebersihan Lingkungan

- 5 Februari 2023, 19:59 WIB
IIlustrasi penderita DBD atau demam berdarah yang disebabkan oleh nyamuk Aedes aegypti. /Pexels
IIlustrasi penderita DBD atau demam berdarah yang disebabkan oleh nyamuk Aedes aegypti. /Pexels /

HARIAN BOGOR RAYA-Pergantian musim yang tengah berlangsung di Indonesia adalah siklus alam setiap tahunnya, dampak dari siklus ini tentu beragam mulai dari cuaca hingga kesehatan.

Sebaiknya perubahan cuaca yang biasa terjadi  disarankan untuk mengantisipasi dengan menjaga lingkungan kebersihan dan memberantas yang menyebabkan datangnya penyakit.

Salah satu penyakit pasca pergantian musim adalah DBD, penyakit ini memang sangat beresiko, untuk itu masyarakat untuk segera melakukan anjuran untuk membersihkankan lingkungan yang memungkinkan dapat menjadi sarang nyamuk.

Baca Juga: Bogor Street Festival 2023: Gubernur Jabar Ridwan Kamil Sibuk Sapa Masyarakat di Jalan Surya Kencana

Menanggapi hal ini Ketua Satgas Imunisasi Ikatan Dokter Anak Indonesia ( IDAI) Prof. Dr. Hartono Gunardi  Sp. A(K) menganjurkan  pemberian vaksin kepada anak-anak untuk mengurangi resiko demam berdarah, seperti dikutip Harian Bogor Raya pada situs resmi Antara, Minggu 5 Februari 2023.

Menurut Hartono yang juga guru besar Universitas Indonesia ( UI) bidang ilmu kesehatan mengatakan tahun 2022  lalu angka pasien DBD  mencapai urutan kedua  serang anak-anak.

Dikatakan hal ini adalah tanggung jawab kita bersama  untuk berupaya menurunkan kejadian demam berdarah di Indonesia, dan katanya juga agar anak-anak usia 6 tahun ke atas untuk mendapatkan imunisasi.

Baca Juga: Berantas Mafia Tanah, Kementerian Agraria Canangkan Gerakan Masyarakat Pemasangan Tanda Batas

Karena vaksinasi dapat membantu sistem kekebalan tubuh pada anak serta membentuk antibodi melawan virus dengan mencegah melalui Imunisasi.

Hindari gigitan nyamuk yang mengakibatkan terjangkitnya DBD bisa dilakukan dengan menjaga kebersihan lingkungan serta mengenali tanda-tanda bahaya infeksi.

Gejala gejala demam berdarah berupa sakit kepala disertia demam, mual, muntah, nyeri otot, nyeri pada perut serta nyeri belakang mata.

Baca Juga: Ini Beberapa Manfaat Dari Air Kelapa

Sebaik lakukan pencegahan sebelum terjadinya penyakit, segera hubungi dokter jika mengalami tanda tanda tersebut . ***


Editor: UG Dani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x