Khawatir Gempa Susulan, RSUD Jayapura Rawat Pasien di Tenda Darurat

- 11 Februari 2023, 07:47 WIB
Seorang pasien mendapatkan perawatan di dalam tenda darurat RSUD Dok 2 Jayapura setelah terjadinya gempa bumi di Jayapura, Papua, Kamis (9/2/2023). (Foto: ANTARA FOTO/Gusti Tanati/app/nym)
Seorang pasien mendapatkan perawatan di dalam tenda darurat RSUD Dok 2 Jayapura setelah terjadinya gempa bumi di Jayapura, Papua, Kamis (9/2/2023). (Foto: ANTARA FOTO/Gusti Tanati/app/nym) /

HARIAN BOGOR RAYA-Pasca gempa di Jayapura korban gempa  yang terdiri dari pasien Ortepedi, anak, kebidanan serta kandungan, RSUD Jayapura rawat 77 pasien di tenda darurat.

Perawatan pada tenda darurat menurut Wakil Direktur RSUD Jayapura, dr Adreas Pekey karena ruang rawat mengalami kerusakan.

Meskipun kerusakan masih skala ringan yaitu retaknya dinding namun 11 tenda darurat sudah didirikan  di sekitar gedung RSUD Jayapura hal ini untuk mengantisipasi resiko bagi pasien yang dirawat dalam ruangan.

Baca Juga: Jadwal Acara TV ANTV dan NET TV, Hari Ini 11 Februari 2023, Saksikan MMA ONE Pride Live, Net Drakor

Karena khawatir tiba-tiba terjadi gempa lagi. Sementara sudah ada keretakan di dinding ruangan,” jelas Andreas dikutip Harian Bogor Raya pada RRI, Sabtu 11 Februari 2023.

Kendati demikian menurut Andreas ruang perawatan yang berisiko masih ditempati para pasien yaitu ruang bedah wanita dan pria.

Terbatasnya kapasitas tenda darurat dan peralatan medis yang kurang lengkap sehingga ruang yang aman masih ditempati.

Baca Juga: Pelaku Curanmor di Pasar Cicangkal Diamankan Polsek Rumpin

Andreas juga mengatakan pelayanan kesehatan di tenda darurat tentunya tidak berjalan optimal karena beberapa kendala yang tidak bisa dimobilisasi.

. “Tidak semua alat kesehatan bisa dimobilisasi jadi tidak semua pemeriksaan kesehatan bisa dilakukan di tenda darurat,”  katanya menjelaskan dan selain itu beberapa kendala yaitu suhu siang yang panas dan dingin pada malam serta ada beberapa pasien yang terkena percikan air hujan.

Selanjutnya Andreas mengatakan pihak RSUD  akan menyesuaikan kebutuhan pasien termasuk kamar operasi, harapnya semoga tidak terjadi lagi gempa dan pasien bisa kembali dirawat dalam ruangan.

Baca Juga: Minum Air Kencing Sendiri, Remaja Turki Selamat Tertimbun 94 Jam Akibat Gempa Turki

Gempa bumi yang sebelumnya terjadi di Jayapura ini pada 9 Februari 2023 sekitar pukul 15.28 WIT dengan kekuatan 5,2 magnitudo memiliki kedalam 10 km, titik terjadi di 2.60 lintang selatan dan 140.66 bujur timur yang berpusat di darat.

Hal ini disebabkan gempa di Jayapura karena aktivitas sesar yang aktif dan pusat dangkal sehingga mengakibatkan guncangan yang besar, kata BMKG. ***



Editor: UG Dani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x