Kelakuan Oknum Pejabat Negara yang Pamerkan Harta, Dari Moge Hingga Pesawat Cessna

- 2 Maret 2023, 11:16 WIB
ILUSTRASI pesawat Cessna.*/DOK PR
ILUSTRASI pesawat Cessna.*/DOK PR /

HARIAN BOGOR RAYA - Jagad Maya dan dunia nyata saat ini tengah dihebohkan oleh kelakuan para pejabat negara yang kerap kali memamerkan harta kekayaannya yang dibilang cukup fantastis untuk ukuran seorang pejabat negara. 

Sebut saja Rafael Alun Trisambodo, pejabat Dirjen Pajak kementerian keuangan yang nama dan hartanya mencuat ke publik akibat ulah anaknya yang sering memamerkan kendaraan mewahnya sebelum kasus penganiayaan yang dilakukannya terjadi.

Akibat ulah anaknya, maka selain dicopot dari jabatannya, Rafael pun harus berurusan dengan lembaga keuangan negara. Dan kemarin 1 Maret 2023 Ia harus memenuhi panggilan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Baca Juga: Inilah Salah Satu Kekayaan Milik Rafael Alun Trisambodo

Ia dipanggil KPK untuk dimintai keterangannya atas aset yang dimilikinya yang terbilang Hedon, sehingga membuat kecurigaan pihak KPK. 

Dan ternyata perihal serupa juga terjadi pada salah seorang ASN Bea Cukai di Yogyakarta, Ia adalah Eko Darmanto, yang merupakan Kepala Kantor Bea Cukai Yogyakarta. 

Eko memiliki kekayaan yang tidak kalah dengan Rafael. Ia juga kerapkali memamerkan kemewahannya dengan berswa foto saat menggunakan moge, mobil antik hingga pesawat Cessna.

Baca Juga: Usai Dicopot, Kini PPATK Beberkan Temuan Sumber Kekayaan Milik Rafael Alun Trisambodo

Namun akhirnya sikap pamer Eko Darmanto tersebut menjadi sorotan publik.

Halaman:

Editor: Herawati Nurlia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x