Pastikan Makanan Aman Konsumsi, Pj Walikota Pekanbaru akan Sidak ke Pasar Ramadan

- 3 April 2023, 11:51 WIB
Suasana jual beli di pasar Ramadhan.*
Suasana jual beli di pasar Ramadhan.* /Suhendra Manggopa

HARIAN BOGOR RAYA - Untuk memastikan berbagai makanan yang dijual di pasar ramadan aman di konsumsi oleh masyarakat, Penjabat Walikota Pekanbaru, Muflihun bakal sidak ke berbagai pasar ramadan.

"Kita ada agenda mau turun di pasar ramadan," ujar Muflihun, Jumat 31 Maret 2023.

Baca Juga: Ketahui Manfaat Buah Kurma Miliki dan Belasan Kandungan Mineral Penting

Orang nomor satu di kota Pekanbaru ini mengingatkan para pedagang di pasar ramadan, agar lebih memperhatikan kesehatan makanan yang dijajakan.

"Kita mengimbau kepada seluruh pedagang, di bulan ramadan ini, berjualan lah dengan memperhatikan kesehatan makanan. Jangan Hanya memikirkan keuntungan semata, namun juga harus memikirkan kesehatan masyarakat, jangan membahayakan kesehatan masyarakat," ujar Muflihun.

Baca Juga: Perseteruan Ahmad Dhani dan Once Kian Mencuat

Sebelumnya, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Pekanbaru, Zulhelmi Arifin menyampaikan, pihaknya bersama BPOM akan turun keberbagai pasar ramadan, guna memastikan makanan yang dijual oleh pedagang bebas dari bahan-bahan berbahaya.***

Editor: Gadis Bunga Cynintia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x