Polres Sukabumi Berhasil Ungkap Kasus Perdagangan Anak ke Arab Saudi

- 14 Juni 2023, 11:56 WIB
Polres Sukabumi ungkap sindikat perdagangan anak ke Arab Saudi
Polres Sukabumi ungkap sindikat perdagangan anak ke Arab Saudi /Foto/antara/

HARIAN BOGOR RAYA - Lima orang tersangka sindikat perdagangan anak ke Arab Saudi akhirnya berhasil diungkap oleh kepolisian resort Sukabumi. Kelima tersangka tersebut diamankan di wilayah kecamatan gegerbitung kabupaten Sukabumi Jawa Barat.

 

Mereka ditangkap karena terbukti melakukan  perdagangan anak ke Arab Saudi untuk dijadikan asisten rumah tangga.

Para tersangka yang berhasil ditangkap yaitu ES (41) yang berperan sebagai perekrut, kemudian AR (56), MY (62) dan RA (27) yang bertugas membantu pengurusan dokumen palsu.

Baca Juga: Dirtipidum Bareskrim Polri Beberkan 5 Pelaku Perdagangan Orang Jaringan Internasional

Sedangkan dua orang lagi yaitu U (47) dan APS (54). Mereka memiliki peran yang berbeda, U berperan mengantar korban untuk memeriksa kesehatan, dan APS (54) yang memproses keberangkatan korban. Namun U dan APS berhasil melarikan diri, akan terjadi Hingga saat ini polisi masih memburu tersangka U dan APS.

Menurut keterangan dari Kapolres Sukabumi Ajun komisaris besar polisi Maruly Pardede bahwa salah satu dari para tersangka ini merupakan seorang perempuan yang memiliki peran sebagai perekrut atau calo.

" Tersangka berhasil merekrut dua anak perempuan di bawah umur berusia 15 dan 16 tahun, warga Kecamatan Gegerbitung," ujar Maruly Pardede.

Halaman:

Editor: Herawati Nurlia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x