Kekurangan Air Bersih, Warga Sarampad Gunakan Air Sungai Parigi untuk MCK

- 23 Juli 2023, 16:00 WIB
Warga Desa Sarampad, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur, mengambil air ke Sungai Parigi karena kesulitan air bersih pada Sabtu, 22 Juli 2023.
Warga Desa Sarampad, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur, mengambil air ke Sungai Parigi karena kesulitan air bersih pada Sabtu, 22 Juli 2023. /Pikiran Rakyat/Muhammad Ginanjar/

HARIAN BOGOR RAYA - Miris, alami kekeringan, warga kampung jamaras burahol RT 002/15 Desa Sarampad kecamatan Cugenang kabupaten Cianjur terpaksa menggunakan air sungai untuk beraktivitas MCK.

Sulitnya air bersih di desa tersebut mengakibatkan warga masyarakat sekitar terpaksa mengambil air di sungai Parigi.

Diketahui sejak beberapa bulan ini dua sumber mata air yang biasanya memenuhi kebutuhan air warga setempat tidak mengeluarkan air sama sekali.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Air di Bogor yang Menyenangkan

Hal itu dibenarkan oleh salah seorang warga Kampung Jamaras Burahol, Erma (50). Ia mengatakan bahwa dalam kurun waktu 3 bulan lebih, ia bersama keluarga terpaksa harus mengambil air ke Sungai Parigi setiap harinya untuk memenuhi kebutuhan air.

"Sumur saya kering udah beberapa bulan, pas gempa aja udah ga ada air," ujar Erma 

Erma mengatakan bahwa untuk memenuhi kebutuhan MCK, setiap harinya ia dan warga lainnya harus mengambil air ke Sungai Parigi, itu bisa sampai 4 hingga 5 kali yang jaraknya dari kampung tempat tinggal mereka yaitu lebih kurang 1 km.

Baca Juga: Langkah Pemkab Cianjur Antisipasi Kekeringan dan Kesulitan Dapat Air Bersih

Mereka mengambil air dengan menggunakan ember atau kompan air.

Halaman:

Editor: Herawati Nurlia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x