Siti Nur Azizah Ma'ruf Dukung Paslon Nomor 3, Ganjar Pranowo Sampaikan ini

- 21 Desember 2023, 13:40 WIB
Putri Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin, Siti Nur Azizah Ma'ruf saat memberikan dukungan kepada pasangan Ganjar-Mahfud di kawasan Mampang Prapatan Jakarta
Putri Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin, Siti Nur Azizah Ma'ruf saat memberikan dukungan kepada pasangan Ganjar-Mahfud di kawasan Mampang Prapatan Jakarta /Dok: Antara/

HARIAN BOGOR RAYA - Putri Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin, Siti Nur Azizah Ma'ruf, memastikan dirinya mendukung pasangan calon presiden Ganjar Pranowo dan calon wakil presiden Mahfud Md. Hal itu disampaikannya di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Pusat. Rabu 20 Desember 2023.

Dukungan Azizahpun mendapat respon positif dari Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo, Ganjar mengaku senang dengan dukungan yang diberikan putri Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin, Siti Nur Azizah Ma'ruf, kepada dirinya dan Mahfud Md.

"Tentu kami sangat senang karena ini bagian dari energi kita. Apalagi beliau dari Banten, penting, penting buat kami," ucap Ganjar.

Baca Juga: Gus Miftah Bantah Berikan Uang untuk Ponpes Agar tidak Pilih Paslon nomor 1

Ganjar pun mengakui bahwa dirinya juga mendapat nasihat dari Ma'ruf Amin, ketika dirinya bertemu langsung dengan wapres. Karna itulah maka dia berterima kasih atas dukungan Azizah.

"Saya juga pernah sowan ke Kyai Ma’ruf Amin dan mendapatkan banyak nasihat. Dan sekarang putrinya bersama kami," ujarnya.

Azizah sendiri mengakui bahwa Ia sangat senang  mendukung pasangan Ganjar-Mahfud untuk bisa memenangkan Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024.

Baca Juga: Tanggapi Baliho Paslon nomor 2 di Atas Pos Pantau Polresta Mojokerto, ini Kata Gatot Eddy Pramono

"Malam hari ini saya sangat bahagia sekali. Atas izin Allah Tuhan Yang Maha Esa, kita semua berkumpul dalam semangat yang sama untuk memenangkan pasangan Ganjar-Mahfud sebagai calon presiden dan wakil presiden kita," ujar Azizah.

Lebih lanjut Azizah mengatakan bahwa pasangan Ganjar-Mahfud merupakan paket lengkap dari kapasitas, integritas, hingga mempunyai latar belakang sarjana hukum.

Halaman:

Editor: Herawati Nurlia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah