Setelah Dilantik Menteri ATR AHY Langsung Blusukan Bagikan Sertifikat Tanah

- 24 Februari 2024, 08:41 WIB
Bersama Presiden, Setelah Dilantik Menteri ATR AHY Langsung Blusukan Bagikan Sertifikat Tanah
Bersama Presiden, Setelah Dilantik Menteri ATR AHY Langsung Blusukan Bagikan Sertifikat Tanah /Instagram @agusyudhoyono/

 

HARIAN BOGOR RAYA - Sehari setelah dilantik sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertahanan Nasional (ATR/BPN) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) melakukan kunjungan kerja pertamanya ke Provinsi Sulawesi Utara dengan membagi-bagikan sertifikat tanah dan mendampingi Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Bendungan Lolak, di Bolaang Mongondow, pada Jumat, 23 Februari 2024.

"Saya menyerahkan sertifikat tanah langsung kepada masyarakat di sini (Manado), saya sambil terus belanja masalah. Apalagi yang kira-kira yang bisa kita lakukan dari pusat dan tentunya turunannya di tingkat Provinsi dan Kabupaten/Kota," kata Menteri ATR, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

AHY blusukan dari gang kecil ke gang lainnya, bersama sejumlah jajarannya. Dia menggunakan kesempatan tersebut untuk mendengarkan keluhan warga dan aspirasi masyarakat.

Baca Juga: Presiden Jokowi Dikabarkan Hari Ini Lantik 2 Menteri di Istana, Hadi dan AHY

Dalam kunjungan kerja ini setidaknya ada 105 sertifikat tanah yang diserahkan ke warga Kelurahan Malayang Dua, Kota Manado yang merupakan hasil program Redistribusi Tanah serta (PTSL). AHY pun menyerahkan secara langsung tiga sertifikat tanah kepada masyarakat yang berprofesi sebagai nelayan, petani hingga tukang kayu.

Didampingi oleh para stafnya. Ia pun juga menyerahkan sertifikat rumah ibadah di Gereja Masehi Injil Minahasa (GMIM) Tingkulu, dan sertifikat yang diserahkan merupakan sertifikat tanah yang diperuntukkan bagi GMIM Anugerah Tingkulu dengan jumlah jemaat sebanyak 860 warga dan GMIM Yoshua Paal IV dengan jumlah jemaat sebanyak 123 warga.

"Ini menjadi perjalanan dinas pertama saya sebagai Menteri ATR/BPN. Kami terbiasa bekerja dilapangan untuk menyapa langsung masyarakat," kata AHY.

Kemudian sehari setelah, AHY melakukan peresmian Bendungan Lolak di Kabupaten Bolaang Mongondow bersama Presiden Jokowi dan beberapa menteri lainnya. Seperti yakni Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, hingga Menteri BUMN Erick Thohir.

"Semoga Bendungan ini bisa memajukan daerah dan meningkatkan kesejahteraan rakyat secara signifikan, bisa meningkatkan produktivitas pertanian, mencegah banjir, serta mengembangkan sektor pariwisata," ucap AHY.***

Editor: Didin Harian Bogor Raya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x