Jadi Mitra AFF, Shopee Cup Sejarah Baru Sepak Bola di Asia Tenggara

- 5 April 2024, 13:17 WIB
Shopee dan ASEAN Football Federation atau Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF) berkolaborasi menyelenggarakan Shopee Cup ASEAN Club Championship.
Shopee dan ASEAN Football Federation atau Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF) berkolaborasi menyelenggarakan Shopee Cup ASEAN Club Championship. /Istimewa/

HARIAN BOGOR RAYA - Shopee sah menjadi mitra resmi Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF), hal tersebut diumumkan AFF perihal kemitraan bersama 'Shopee Cup' pada Jumat, 5 April 2024.

AFF mengumumkan kemitraan bersama Shopee, platform belanja online terbesar di Asia Tenggara, sebagai mitra resmi untuk ASEAN Club Championship. Kerjasama ini, yang diresmikan dengan mitra komersial eksklusif AFF, SPORTFIVE, akan melihat lahirnya turnamen klub regional resmi pertama di Asia Tenggara yang diberi nama Shopee Cup.

Hadirnya Shopee Cup menjadi tonggak sejarah bagi sepak bola ASEAN, menandai komitmen kuat untuk mengangkat prestasi klub-klub sepak bola di kawasan tersebut. Dengan format kompetisi liga yang mencakup babak kualifikasi play-offs dan fase grup, turnamen ini akan melibatkan 14 klub ternama dari ASEAN, bersaing dalam total 40 pertandingan. Menyusul tren global, Shopee Cup akan mengikuti kalender kompetisi Eropa dengan dimulainya musim pertamanya pada 17 Juli dan berlangsung hingga 21 Mei 2025.

Baca Juga: Big Ramadan Sale Diburu Masyarakat, Transaksi Shopee Live Meningkat 44 Kali Lipat Saat Sahur

Shopee Cup akan menampilkan klub-klub unggulan dari Indonesia, Malaysia, Thailand, dan Vietnam, dengan masing-masing dua perwakilan, serta Filipina dan Singapura dengan satu perwakilan setiap negara.

Sementara itu, juara Liga Nasional Brunei, Kamboja, Laos, dan Myanmar akan bersaing memperebutkan dua tempat di fase grup melalui babak kualifikasi play-off.

12 klub yang telah memenuhi syarat akan diundi ke dalam dua grup untuk fase grup dengan Undian Resmi. Dalam fase grup, akan dimainkan 30 pertandingan dengan sistem kandang atau tandang selama lima hari pertandingan.

Baca Juga: Cerita Buttonscarves Beauty Hadirkan Produk Kecantikan di Shopee Big Ramadan Sale

Tim dengan peringkat pertama dan kedua dari masing-masing grup akan melaju ke babak semifinal, yang akan diadakan dalam format kandang dan tandang.***

Editor: Didin Harian Bogor Raya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x