Tips Persiapan Berbagai Aspek Demi Kenyamanan dan Keamanan Saat Mudik 2023

- 26 Maret 2023, 13:04 WIB
Ilustrasi mudik
Ilustrasi mudik /Kaniyas

HARIAN BOGOR RAYA - Perjalanan jauh pada momen mudik 2023 nanti ada potensi kepadatan, dan pemudik perlu memerhatikan berbagai aspek memastikan kenyamanan dan keamanan saat mudik.

Hal itu lantaran akan melakukan perjalanan jauh saat mudik 2023, maka, masyarakat harus ada persiapan mudik matang, termasuk jika menggunakan kendaraan pribadi.

Sementara, ada prediksi kenaikan jumlah pemudik pada momen mudik 2023. Hal ini mencerminkan tingginya minat masyarakat kembali ke kampung halaman.

Baca Juga: Hindari Kepadatan Lalin di Jalan Tol Saat Mudik, Pengemudi Harus Bisa Memahami dan Pintar Mencari informasi

Dan pada momen mudik 2023 ini berbeda dengan beberapa tahun terakhir lantaran pandemi Covid-19 semakin reda. Pemerintah tidak lagi menerapkan pembatasan atau larangan perjalanan, dan masyarakat semakin leluasa mudik.

Sementara, PT. Hyundai Motors Indonesia (HMID) baru-baru ini menggelar talkshow bertajuk “Sambut Ramadhan Bersama Hyundai”. Pada acara tersebut, HMID mengundang publik figur Bintang Emon dan Ananda Omesh untuk membagikan tiga tips mudik yang nyaman dan aman.

Pertama menjaga kondisi fisik. Saat mudik, waktu yang ditempuh selama perjalanan akan berjam-jam. Maka dari itu, penting untuk mempersiapkan kondisi fisik sebaik mungkin, baik itu sebelum berangkat maupun selama melakukan perjalanan.

Baca Juga: Pemprov DKI Jakarta Gelar Mudik Gratis Gunakan Bus

Halaman:

Editor: Maryam Purwoningrum


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x