Daftar Negara Produsen Kendaraan, Tampilkan Model Hingga Inovasi Kendaraan di GIIAS 2023

- 18 Agustus 2023, 21:03 WIB
GIIAS 2023, Yang Dilaksanakan di ICE BSD, Kota Tangerang Selatan
GIIAS 2023, Yang Dilaksanakan di ICE BSD, Kota Tangerang Selatan /Muhammad Irfan Fadilah /

HARIAN BOGOR RAYA - Berbagai negara produsen kendaraan memanfaatkan momen Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 dengan tampilan berbagai model pada kendaraan yang diproduksi.

Selain produsen memanfaatkan dengan menghadirkan berbagai model kendaraan terbaru, produsen kendaraan pun mengkampanyekan inovasi, teknologi hingga fitur terkini demi menarik perhatian konsumen Indonesia.

Berbagai produsen dari berbagai negara seperti China, Jepang dan juga negara-negara di Eropa juga hadir memajang kendaraan terbaru mereka di GIIAS 2023.

Baca Juga: Bangkitkan Industri Otomotif, Toyota Tawarkan Kendaraan Rangga Konsep

Sementara, pameran otomotif terbesar di Indonesia Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 sendiri masih akan berlangsung hingga 20 Agustus 2023 mendatang di ICE BSD, Tangerang.

Berikut ini berbagai negara produsen kendaraan yang menampilkan inovasi di GIIAS 2023: 

  • Eropa

Jenama asal Prancis, Citroen hadir dengan menyajikan berbagai kendaraan mereka, termasuk yang terbaru adalah All New C3 Aircross dan The New Citroen eC3, yang merupakan mobil listrik berbasis baterai.

Baca Juga: Hyundai Kenalkan Kendaraan Elektrik Terbaru, Tawarkan Banyak Pilihan untuk Konsumen Indonesia

Selain itu, merek premium dari Eropa seperti Mercedes-benz, Porsche, BMW, Audi dan Volkswagen juga ikut serta dalam pameran yang berlangsung sejak 10 sampai dengan 20 Agustus mendatang.

Halaman:

Editor: Maryam Purwoningrum

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x