Sesosok Mayat Pria Ditemukan Tergantung Disebuah Warung Kosong di Cileungsi Bogor

- 28 Juni 2024, 20:55 WIB
Ilustrasi gantung diri dengan menggunakan seutas tali
Ilustrasi gantung diri dengan menggunakan seutas tali /Sumber foto Instagram/@sukabumiupdate.com

HARIAN BOGOR RAYA - Warga kampung  Rawajamun, Desa Dayeuh, Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor, digemparkan dengan penemuan mayat laki-laki yang tergantung di dalam sebuah warung kosong.

Sebelumnya warga mencium aroma tak sedap disekitaran warung kosong itu, lalu warga pun mencari tau, namun sontak terkejut ketika mengetahui bahwa bau tak sedap itu rupanya bau mayat pria yang sudah membusuk dengan posisi tergantung.

Kasus tersebut pun langsung dilaporkan ke pihak kepolisian oleh seorang warga bernama Joko Purnomo. Menurutnya saat itu dirinya tengah melintas di wilayah tersebut, tiba-tiba Ia melihat kerumunan orang di depan warung kosong.

Baca Juga: Diduga Ceroboh, Sebuah Rumah di Kp. Gununghaur Desa Tanjungsari Hangus Terbakar

Karna penasaran, Ia pun langsung  mencari tau. Dan ternyata Ia melihat sesosok mayat dengan kondisi korban yang mengenaskan, leher terikat tali tambang kebagian bambu. Korban diketahui bernama YJ (40).

Menurut keterangan Kapolsek Cileungsi, Kompol Wahyu Maduransyah Putra, Saksi Joko melaporkan kejadian ini kepada Aipda Guntur dari unit Sabhara Polsek Cileungsi. Ia pun segera bergerak ke lokasi kejadian bersama dengan Reskrim, Binmas, dan Sabhara, serta tim identifikasi Inafis Polres Bogor.

Kompol Wahyu menjelaskan bahwa pihak kepolisian telah melakukan olah TKP, mengumpulkan keterangan saksi, mendokumentasikan kejadian, mengumpulkan barang bukti, melakukan identifikasi Inafis, serta membuat laporan kepada satuan atas. Korban pun telah dibawa ke Rumah Sakit Polri untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Baca Juga: Kedapatan Tangan Curi 2 Karung Gabah, Seorang Pria di Cariu Diamuk Warga

"Kami sedang melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait motif dari kejadian ini," ujar Kompol Wahyu Maduransyah Putra.

Halaman:

Editor: Herawati Nurlia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah