Hari Berkabung Nasional di Iran Selama Lima Hari Atas Meninggalnya Presiden Ebrahim Raisi

- 21 Mei 2024, 07:17 WIB
Image/Antara
Image/Antara /


HARIAN BOGOR RAYA - Melalui pengumuman resmi, Pemimpin Spiritual Iran Ayatollah Sayyed Ali Khamenei umumkan hari berkabung  nasional selama lima hari atas wafatnya Presiden Ebrahim yang mengalami kecelakaan helikopter beserta rombongan.

Lanjutnya Ayatollah Khamenei menyampaikan kesedihan yang mendalam atas peristiwa yang terjadi di barat laut Iran  yang mengakibatkan meninggalnya Presiden Ebrahim Raisi.

Baca Juga: Insiden Kecelakaan Helikopter, Presiden Iran Dinyatakan Meninggal

Ayatollah juga mengatakan bahwa Raisi adalah sosok ulama pekerja keras dan sekaligus presiden popular dalam melayani rakyat Iran, negara dan Islam.

"Dalam tragedi yang pahit ini, bangsa Iran telah kehilangan seorang pengabdi yang ramah tamah, rendah hati dan juga berharga,”  ujarnya dikutip Harian Bogor Raya dari Kantor Berita Antara, Selasa, 21 Mei 2024.

Baca Juga: Tim Evakuasi Kecelakaan Helikopter Kapolda Jambi Tiba di Lokasi Melalui Jalur Udara

Belasungkawa ini disampaikan kepada bangsa Iran dan menyetujui Wakil Presiden Mokhber untuk mengisolasi jabatan sementara serta bekerja sama dengan ketua Parlemen serta pengadilan Iran  untuk mempersiapkan memilih pemimpin baru dalam waktu 50 hari ke depan.***

Editor: UG Dani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah