Menu Buka Puasa ini Resep Es Buah Sederhana: Segar, Mudah, dan Lezat

- 12 Maret 2024, 11:22 WIB
Es Buah Segar
Es Buah Segar /KarawangPost/Foto/FB-Resep Makanan Kekinian

HARIAN BOGOR RAYA - Es buah adalah salah satu camilan favorit banyak orang, terutama saat saat berbuka puasa di bulan Ramadhan. Kombin1asi berbagai buah segar yang diolah menjadi minuman yang menyegarkan adalah cara yang sempurna untuk menyambut suasana hangat dan merayakan momen bersama keluarga dan teman.

Meskipun menjadi ciri khas juga di bulan Ramadhan, menu es buah juga tetap ramai dijual pada hari biasa selain di bulan Ramadhan. Jika kamu ingin minum atau punya ide kreasi yang ini, kamu juga bisa membuatnya sendiri di rumah dan sesuaikan dengan buah kesukaan kamu.

Berikut adalah resep sederhana untuk membuat es buah yang lezat:

Baca Juga: 7 Buah yang Baik untuk Dikonsumsi Saat Buka Puasa

Es Buah Sederhana: Segar, Mudah, dan Lezat
Bahan :

-¼ semangka, kemudian ambil dengan cara dikerok menggunakan sendok makan
-Melon sebanyak ⅓, kemudian potong menjadi dadu
-Apel 1 buah saja, kemudian potong menjadi dadu juga
-10 buah stroberi dan potong jadi dua bagian
-Selanjutnya 5 biji buah nangka dan potong jadi kotak-kotak kecil
-1 kaleng leci
-½ nanas dan potong jadi bagian yang kecil-kecil
-Susu full cream sekitar 1 liter
-100 ml kental manis sekitar 3 sendok makan
-Siapkan 100 ml air gula
-Tidak lupa perisa leci sekitar 1 sendok saja, dan
-es batu bisa disesuaikan selera

Cara Membuat:
1. Masukkan semua bahan buah yang sudah dipotong dan disiapkan dalam wadah besar atau bisa dalam mangkuk yang besar,
2. Berikan es batu secukupnya, kemudian
3. Tambahkan air gula, susu kental manis, dan juga perisa leci
4. Tambahkan susu cair dalam mangkuk tersebut dan aduk hingga merata
5. Es buah siap disajikan dalam gelas saji.

Baca Juga: Sudah Tahu Belum, Ini 5 Merek Kurma Asli Palestina Lembut dan Unik

Dengan resep ini, kamu dapat dengan mudah membuat es buah yang segar, lezat, dan menyegarkan. Es buah ini tidak hanya cocok untuk berbuka puasa, tetapi juga menjadi pilihan camilan yang sehat dan enak di segala suasana. Selamat mencoba dan semoga Anda menikmati kesegaran buah-buahan dalam setiap tegukan es buahmu.!***

Editor: Herawati Nurlia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x