Rincian Potensi Curah Hujan Bulanan Kategori Rendah, BMKG Ajak Warga Panen Air Hujan

- 16 Februari 2023, 16:19 WIB
ilustrasi hujan//Pixabay/pikiran rakyat.
ilustrasi hujan//Pixabay/pikiran rakyat. /

HARIAN BOGOR RAYA - Plt. Deputi Bidang Klimatologi BMKG, Dodo Gunawan menyampaikan rincian daerah yang diprediksi oleh memiliki potensi curah hujan bulanan kategori rendah.

Daerah yang diprediksi BMKG memiliki potensi curah hujan kategori rendah meliputi Sulawesi Tengah pada bulan Maret dan pada April di sebagian NTB, sebagian NTT, serta bagian tengah Sulawesi Tengah.

Kemudian, pada bulan Mei, prediksi BMKG soal daerah dengan potensi curah hujan kategori rendah terjadi di bagian selatan Sumatera Selatan, pesisir utara Banten, DKI Jakarta, pesisir utara Jawa Barat, bagian timur Jawa Tengah, sebagian besar Jawa Timur, sebagian Bali, sebagian NTB, dan sebagian NTT.

Baca Juga: Sapa Tim INASAR Melalui Panggilan Video, Presiden Jokowi Terima Informasi Situasi Kondisi di Turki Terkini

Pada bulan Juni, prediksi BMKG soal potensi curah hujan rendah terjadi di sebagian wilayah Aceh, sebagian wilayah Sumatera Utara, sebagian wilayah Jambi, dan sebagian wilayah Sumatera Selatan.

Pada yang bulan yang sama, sebagian wilayah Lampung, sebagian wilayah Banten, lalu DKI Jakarta, sebagian wilayah Jawa Barat, Jawa Tengah, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Jawa Timur, Bali, NTB, NTT, sebagian wilayah Kalimantan Selatan, sebagian Sulawesi Selatan, dan sebagian Papua bagian selatan juga berpotensi mengalami curah hujan yang rendah.

Pada bulan Juli hingga Agustus, BMKG menyampaikan potensi curah hujan rendah akan terjadi di sebagian wilayah Aceh, sebagian wilayah Sumatera Utara, sebagian wilayah Jambi, sebagian wilayah Sumatera Selatan, sebagian wilayah Lampung, sebagian Banten, DKI Jakarta, dan sebagian wilayah Jawa Barat.

Baca Juga: iME Indonesia Akan Jadi Promotor Konser Solo Suga BTS, Janjian Harga Tiket Suga BTS

Halaman:

Editor: Maryam Purwoningrum


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x