Tolak Hak Angket, Ribuan Mahasiswa se Jabodetabek Gruduk Gedung DPR/MPR RI

- 1 Maret 2024, 21:47 WIB
Unjuk rasa di Senayan/Antara
Unjuk rasa di Senayan/Antara /



HARIAN BOGOR RAYA - Gedung DPR/DPD/MPR RI senayan Jakarta dipadati ribuan mahasiswa dan pelajar yang tergabung dalam Aliansi Mahal se Jabodetabek.

Mereka berunjuk rasa mengelar aksinya yang berisikan tuntutan dan penolakan pemkazukan Presiden Joko Widodo di depan Gedung DPR/MPR/RI pada  Jumat 1 Maret 2024.

Baca Juga: Aksi Unjuk Rasa di Depan Kantor KPU Ricuh, Massa Sempat Lempar Bangkai Tikus

"Seluruh pelajar Indonesia agar tidak terprovokasi oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab seperti yang kita lihat di sini (depan Gedung DPR RI)," ujar Ketua Gerakan Pelajar Solid, Abdul Fakih Ramadani dikutip dari Antara, Jum'at 1 Maret 2024.

Untuk rasa ini menolak pemakzulan presiden Joko Widodo, menurutnya pemakzulan tersebut dinilai sudah ada Undang-Undang yang mengatur hal tersebut.

Baca Juga: BEM SI Gelar Unjuk Rasa Bentuk Respons atas Putusan MK

Sementara itu untuk mengantisipasi pengamanan, Polres Metro Jakarta mengerahkan 2.590 personel  gabungan.

Menurut Susatyo Purnomo Condro Kapolres Metro Jakarta Pusat sejumlah personel dikerahkan terdeliri dari Polda Metro Jaya, Polres Metro Jakarta Pusat, TNI, Pemda DKI  dan instansi yang terkait.***

Editor: UG Dani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x