Apa Itu Antraks? Penyakit Menular dari Hewan ke Manusia

- 5 Juli 2023, 19:24 WIB
Apa Itu Antraks? Penyakit Menular dari Hewan ke Manusia
Apa Itu Antraks? Penyakit Menular dari Hewan ke Manusia /Pexels/

HARIAN BOGOR RAYA - Baru-baru ini terdapat kasus Kematian warga Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) akibat infeksi antraks. Dan diketahui bahwa kasus kematian pada orang di gunung kidul yang disebabkan oleh antraks telah mencapai tiga orang.

Ketiga individu tersebut berasal dari Kecamatan Semanu, yang merupakan bagian dari total 93 warga yang diduga terinfeksi antraks setelah mengonsumsi daging sapi yang tidak sehat atau daging sapi yang mati akibat penyakit. 

Lalu, dalam kasus ini apa itu penyakit antraks, ciri-ciri, dan bagaimana cara pengobatannya? Berikut informasi selengkapnya, simak!

Baca Juga: 5 Ciri Kucing yang Terkena Rabies

Apa Itu Antraks? 

Antraks, juga dikenal sebagai penyakit charbon, dimana itu merupakan penyakit infeksius yang disebabkan oleh bakteri Bacillus anthracis. Penyakit ini umumnya mempengaruhi hewan ternak seperti sapi, domba, dan kambing, tetapi juga dapat menyerang manusia.

Antraks terutama mempengaruhi sistem pernapasan, pencernaan, dan kulit, dan dapat berpotensi fatal jika tidak diobati dengan tepat.

Bacillus anthracis, bakteri penyebab antraks, memiliki kemampuan untuk membentuk spora tahan lama yang dapat bertahan dalam lingkungan selama bertahun-tahun. Spora-spora ini dapat ditemukan di tanah dan bahan organik, seperti bulu hewan yang telah terinfeksi sebelumnya.

Baca Juga: Cek Fakta : 8 Hewan Yang Masa Hidupnya Sebentar Apa Saja

Halaman:

Editor: Herawati Nurlia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x