Rekomendasi Cemilan Buah Yang Dapat Membantu Tinggi Badan Anak

- 24 Mei 2024, 16:26 WIB
Buah Pisang/RRI
Buah Pisang/RRI /


HARIAN BOGOR RAYA - Perlunya mengkonsumsi makanan yang baik bagi pertumbuhan anak merupakan hal penting untuk menjaga kesehatan anak, selain makanan pokok juga diperlukan makanan tambahan seperti buah.

Buah-buah menurut ahli kesehatan mampu menambah tinggi badan anak, karena buah memiliki peran penting dalam menjaga pertumbuhan anak.

Selain mengandung banyak vitamin yang dibutuhkan untuk tumbuh kembang anak buah juga mengandung beberapa unsur untuk membantu tinggi badan pada anak.

Baca Juga: Tak Hanya Sebagai Tanaman Obat, Buah Kelor Juga Dapat Dijadikan Hidangan Menu Makan Siang Yang Segar

Berikut beberapa buah yang dianjurkan  dapat menambah tinggi badan anak, dikutip dari RRI melalui lansiran beberapa sumber diantaranya :

-Jeruk
vitamin C pun memiliki peran untuk menambah tinggi badan.Karena peran vitamin C hadir dengan mendorong proses sintesis kolagen. Studi menunjukkan, kolagen dapat membantu meningkatkan kekuatan tulang. Salah satunya adalah jeruk yang kaya akan vitamin C, dikutip dari Medical News Today, pada 150 gram jeruk biasanya terkandung 8,19 miligram vitamin C.

-Kiwi
Selanjutnya adalah buah kiwi yang kaya akan berbagai vitamin, mineral, dan senyawa antioksidan yang bisa mendukung pertumbuhan anak, karena dalam setiap 75 gram kiwi umumnya mengandung sekitar 56 miligram vitamin C.

-Pepaya
Dan Terakhir adalah buah pepaya, karena vitamin C pada pepaya punya peran penting untuk proses sintesis kolagen yang berfungsi sebagai bahan pembangun mineral pada tulang.

Baca Juga: Buah Mangga dan Pentingnya Atur Konsumsi Mangga

-Buah Beri
Berbagai jenis buah beri kayak akan nutrisi penting. Buah beri kaya akan vitamin C yang bisa membantu perkembangan sel dan perbaikan jaringan.
Dikutip dari Healthline, vitamin C juga dapat meningkatkan proses sintesis kolagen. Studi menunjukkan, kolagen dapat meningkatkan kekuatan tulang yang dapat membantu tinggi badan bertambah.

- Pisang
Pisang merupakan salah satu buah terbaik yang juga dapat menambah tinggi badan anak. Dikutip dari Times of India, pisang kayak akan nutrisi esensial seperti potasium, mangan, kalsium, serat, dan berbagai vitamin.

Nah itulah beberapa buah yang dapat Anda berikan kepada si kecil untuk membantu pertumbuhannya.***


Editor: UG Dani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah