Konser Iwan Fals di Sukabumi Meriah, Fans: Kami Happy

- 9 Juni 2024, 22:12 WIB
Konser Iwan Fals di Sukabumi Meriah, Fans: Kami Happy
Konser Iwan Fals di Sukabumi Meriah, Fans: Kami Happy /Instagram @gaung_merah./

HARIAN BOGOR RAYA - Konser Iwan Fals bersama Gaung Merah dalam konser gratis bertajuk “Gaung Merah SeGALAnya” mengawali rangkaian tour di kota Sukabumi, pada Sabtu 8 Juni 2024 kemarin membuat penggemar menuai kesan mendalam.

Tak heran penggemar Iwan Fals yang merasa kangen dengan sang legendanya yaitu Iwan Fals yang bernama asli Virgiawan Listanto. Fans fanatik musisi ini berbondong- bondong hadir menyaksikan konser tersebut.

Apalagi konser ini gratis , banyak fans Iwan Fals yang berasal dari Jabotabek pun memenuhi lapangan Soetadi Ronodipuro Setukpa Lemdiklat Polri hari ini Sabtu, 8 Juni 2024.

Baca Juga: Konser Iwan Fals di Sukabumi: Ini Daftar Lagu Trennya, Oi Pasti Hafal!

Sejak pagi hari fans Iwan Fals sudah terlihat berdatangan, sementara open gate dibuka jam.15.00 wib, pengunjung dimintai kartu identitas (KTP) khusus dewasa usia 17 tahun ke atas.

Adapun pengunjung yang boleh masuk dilarang membawa kamera profesional, tripod, tongsis, drone, makanan, minuman, senjata tajam, obat-obatan terlarang, payung, helm, bendera dan sebagainya.

Konser yang bertajuk Musikaria, Kulineria dan Sinemaria, sehingga penonton bisa menikmati kuliner yang ada di area konser Iwan Fals.

Baca Juga: Konser Iwan Fals di Sukabumi Sabtu 8 Juni 2024, Tiketnya Gratis lalu di Bogor Kapan?

Iwan Fals sang legendaris mempersembahkan lagu lawas yang masih relevan untuk saat ini.
Beberapa lagu barunya pun dibawakan, berkolaborasi dengan group band baru T’koos mampu menghipnotis seluruh penontonnya.

Hampir rata- rata fans Iwan Fals hapal Lagu- lagu yang dibawakan oleh sang Legenda
Para Penggemar Iwan Fals ini terdiri dari berbagai komunitas ada OI, Baraya Fals dan lainnya.

Menurut Abdee salah seorang Fans Iwan fals menyatakan rasa senangnya dihibur musisi Indonesia ini.

”Kami bersyukur konser Iwan Fals pertama ini diadakan di Sukabumi sehingga kami OI Sukabumi bisa menyaksikan sang legenda musik beraksi. Dahaga kami terbayar disini, kami happy bisa bernyanyi bersama sang legendaris", ujarnya.


"Konser ini bukan hanya sekedar konser tapi juga menambah silaturahmi dengan sesama fans. Saya datang dari siang tadi, dan berbincang-bincang dengan sesama fans dari berbagai daerah. Kami dipersatukan oleh musik, dan ajang seperti ini yang ditunggu- tunggu oleh OI dimanapun”, tutupnya.***

Editor: Didin Harian Bogor Raya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah