Pasca Gempa di Turki, 1 Warga Negara Indonesia Belum Ditemukan

- 12 Februari 2023, 16:39 WIB
Dampak gempa di Turki. /GUGLIELMO MANGIAPANE
Dampak gempa di Turki. /GUGLIELMO MANGIAPANE /

HARIAN BOGOR RAYA - Pasca terjadinya gempa di Turki telan banyak korban, Kementerian Luar Negeri RI  mengatakan satu warga negara Indonesia ( WNI ) belum ditemukan.

Yudha Nugraha, direktur Perlindungan WNI Kemlu RI  mengatakan WNI yang hilang ini merupakan salah satu lima warga negara Indonesia yang sempat hilang saat kejadian gempa tersebut.

"Satu WNI ini, masih kita hubungi sampai saat ini. Ini masih terus diusahakan," jelas Judha Nugraha dalam perbincangan bersama Pro3 RRI, dikutip Harian Bogor Raya dari situs resmi RRI, Minggu 12 Februari 2023.

Baca Juga: Soal Perubahan Dapil, KPU Kabupaten Bekasi Ungkap Momen Pengajuan Usulan Tiga Skema Dapil

Korban bencana gempa di Turki menurut Judha warga negara Indonesia, meninggal dunia dua orang yang terdiri ibu dan anak dan sepuluh orang mengalami luka-luka, empat diantaranya sudah dirawat di rumah sakit, dan enam orang sudah dijemput ke Ankara dalam kondisi biak.

Menurutnya lagi, WNI yang mengalami luka-luka mayoritas akibat tertimpa reruntuhan bangunan, hingga saat ini ada 123 orang  di empat titik untuk dievakuasi.

Dari sejumlah tersebut dua tercatat warga negara Malaysia dan satu orang warga negara Myanmar.

Baca Juga: Daftar 27 Pujian Tidak Ada Kaitan Dengan Fisik Atau Penampilan, Tingkatkan Rasa Percaya Diri

Sebelumnya dikabarkan gempa di Turki dengan kekuatan 7,8 magnitudo karena gerakan sesar Anatolia Timur lokasi tersebut berada di tiga lempeng aktif bumi diantaranya Lempeng Anatolia, Lempeng Arab, serta Lempeng Afrika, kejadian ini mengakibatkan 21.000 orang tercatat meninggal dunia.***

Editor: UG Dani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x