Pernyataan Walikota Halifax Soal Kebakaran Hutan di Halifax

- 30 Mei 2023, 17:13 WIB
Ilustrasi kebakaran hutan dan lahan atau karhutla
Ilustrasi kebakaran hutan dan lahan atau karhutla /pixabay/ELG21

Dua helikopter yang membawa petugas sedang melacak api untuk memastikan arah api yang bergerak cepat karena angin berubah arah dan orang-orang kemungkinan harus meninggalkan rumah dengan pemberitahuan singkat, kata Savage.

"Warga juga diingatkan bahwa perintah evakuasi saat ini adalah wajib, artinya mereka harus mengungsi sesuai dengan arahan otoritas setempat, seperti polisi, pemadam kebakaran dan petugas pencarian dan penyelamatan," kata walikota dalam keterangan tertulisnya. Sekitar 100 pemadam berjuang memadamkan kobaran api.

Baca Juga: Kebakaran RSUD Abepura, Seluruh Lantai Dua Gedung Hangus Terbakar

"Kami sangat, sangat berterima kasih atas bantuan dari pemadam kebakaran Nova Scotia dan lembaga responden pertama lainnya," kata Wakil Kepala Kebakaran dan Darurat Regional Halifax, Dave Meldrum. "Tapi hal ini merupakan tantangan yang berat bagi kami."

Hingga Minggu malam, tidak ada laporan korban, kata walikota.***

Halaman:

Editor: Maryam Purwoningrum

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x