Benarkah Pemilik Rubicon Yang Digunakan MDS, Penerima Manfaat Bansos dan BLT

- 3 Maret 2023, 17:44 WIB
Ketua RT 01/01 gang jati Mampang Prapatan jelaskan terkait as
Ketua RT 01/01 gang jati Mampang Prapatan jelaskan terkait as /Foto antara/

Kamso mengungkapkan bahwa ada sejumlah orang penting pernah mendatangi rumahnya, yakni perusahaan kredit mobil, KPK dan Kementerian Keuangan. Sedangkan yang mendatangi kontrakan bekas AS tinggal hanya dari media saja.

Menurut cerita Kamso, kehidupan AS yang diketahuinya selama ini terbilang susah secara ekonomi. AS sering menceritakan roda kehidupannya dan memakai motor tua untuk kegiatan sehari-harinya.

Baca Juga: Usai Dicopot, Kini PPATK Beberkan Temuan Sumber Kekayaan Milik Rafael Alun Trisambodo

AS mengontrak sendiri dari sekitar tahun 2006 hingga 2008, dengan harga kontrakan yang saat itu masih masih Rp400 ribu per bulan.

Namun saat meninggalkan kontrakannya, AS tidak mengabarinya. Tapi AS masih berkomunikasi dengan Ketua RT ketika ada bantuan sosial (bansos) dan Bantuan Langsung Tunai (BLT) tahun 2022.

Sedangkan menurut pengakuan Rafael sendiri terhadap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) bahwa Ia membantah dirinya memiliki Jeep Wrangler Rubicon yang dibawa anaknya, Mario Dandy Satrio, saat melakukan tindak kekerasan.

Baca Juga: Ada Wanita Lain Selain AG Dalam Kasus Penganiayaan MDS Terhadap David, Siapa dan Apa Kaitannya

Kepada KPK, Rafael mengaku Rubicon itu telah dijual kepada kakaknya.

Halaman:

Editor: Herawati Nurlia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah