Deretan 3 Destinasi Wisata di Cisolok Kabupaten Sukabumi, Hits dan Jadi Incaran Wisatawan

- 4 Maret 2023, 07:14 WIB
Destinasi wisata pantai cikembang
Destinasi wisata pantai cikembang /Mantra Sukabumi/

HARIAN BOGOR RAYA - Beberapa kawasan wisata pantai di Kabupaten Sukabumi banyak diburu wisatawan.

Kawasan Cisolok Kabupaten Sukabumi merupakan tempat yang terkenal dan layak dikunjungi para wisatawan.

Di Jalan Cisolok Kabupaten Sukabumi ini terdapat beberapa destinasi wisata yang cocok untuk kunjungan akhir pekan atau liburan panjang Anda..

Baca Juga: Deretan 3 Tempat Wisata Cocok Buat Para Pecinta Traveling

Kabupaten Sukabumi memiliki keindahan alam yang sempurna, dengan Gurilaps (Gunung, Rimba, Laut Pantai dan Sungai) menjadi daya tarik wisatawan baik lokal maupun manca negara.

Terlebih, setelah diakui dunia dan mendapat gelar Ciletuh Palabuhanratu Unesco Global Geopark (CPUGGp), 

Berikut rekomendasi objek wisata di kecamatan Cisolok yang hits dan selalu menjadi buruan wisatawan.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Wisata di Bandung, Sejuk dan Cocok Buat Habiskan Waktu Bersama Orang Terkasih

1. Pantai Karanghawu

Pantai Karanghawu
Pantai Karanghawu /dok. Mantra Sukabumi

Dinas Pariwisata angkat bicara soal pelaku terduga pungutan liar atau Pungli yang berhasil diamankan Polres Sukabumi di Pantai Karang Hawu

Pantai Karanghawu berlokasi di sebelah barat ibu kota Palabuhanratu atau berjarak 16 kilometer dengan waktu tempuh kurang lebih 18 menit yang dibutuhkan wisatawan untuk bisa menikmati objek wisata pantai ini.

Pantai Karanghawu terkenal dengan pemandangan alam hamparan pasir yang landai dipadukan dengan hamparan dan bukit karang yang menjorok kelaut.

Baca Juga: Plt Bupati Bogor Minta Naikan Target 25 Persen Sektor Wisata, Iwan Setiawan: Semua Harus Terus Berinovasi

Nah bagi wisatawan yang berkunjung ke pantai Karanghawu tidak perlu khawatir saat kemalaman, disini terdapat fasilitas tempat menginap mulai dari hotel, resort, hingga villa, tentunya dengan harga terjangkau.

Fasilitas lain, di pantai Karangharu juga berjejer warung makan yang menyediakan berbagai macam olahan laut (seafood) dan lainnya, disini juga sudah dilengkapi mushola, kamar mandi, area parkir yang luas, mini market, kios yang menjual pernak-pernik souvenir khas pantai serta tempat sewa papan surfing.

Untuk harga tiket masuk ke pantai Karanghawu wisatawan tidak dikenakan biaya karcis, hanya cukup membayar uang parkir untuk kendaraan roda dua Rp 2.000,- hingga Rp 5.000,- sementara untuk roda empat Rp 10.000,- dengan waktu operasional tidak berbatas.

Baca Juga: Sumedang Mudah Diakses dan Banyak Tempat Wisata Alam, Simak Daftar 5 Tempat Wisata Alam Sumedang

2. Pantai Cibangban

Pantai Cibangban Destinasi Wisata Sukabumi
Pantai Cibangban Destinasi Wisata Sukabumi

Pantai Cibangban berlokasi di desa Pasir Baru, kecamatan Cisolok, atau berjarak kurang lebih 20 Km dari pasar ikan Palabuhanratu.

Lokasinya pantai Cibangban yang berada di pinggir jalan raya, sehingga memudahkan wisatawan untuk mengakses kawasan objek wisata yang menyuguhkan pemandangan alam nyaris sama dengan pantai Karanghawu yang berada di desa Cisolok ini.

Saat libur akhir pekan ataupun libur panjang pantai Cibangban selalu ramai dikunjungi wisatawan baik lokal maupun luar kabupaten Sukabumi bahkan manca negara.

Baca Juga: Cek Daftar Tempat Wisata Cirebon Februari 2023, Cocok untuk Keluarga

Di Pantai Cibangban juga sudah tersedia hotel, villa maupun tempat penginapan, yang dapat disewa oleh wisatawan yang kemalaman, atau sekedar beristirahat sambil menikmati keindahan alam pantai.

Waktu yang tepat mengunjungi pantai Cibangban yakni di pagi hari dan juga sore hari, menikmati indahnya matahari terbit dan juga saat terbenam.

Kondisi hamparan pasir kehitaman yang lembut serta sepi dijamin akan menambah suasana liburan lebih asyik dan akan membuat pikiran lebih rileks.

Baca Juga: Wisata Water Toren Rangkasbitung Dibuka Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya, Unik Peninggalan Sejarah Tahun 1931

Pantai Cibangban dikelola pemerintah kabupaten Sukabumi dan dibuka untuk umum, dan tiket masuk sebesar Rp 2.000 per orang, ditambah area parkir cukup luas dengan biaya parkir kendaraan roda dua sebesar Rp 5.000, untuk roda empat Rp 12.000, sementara menggunakan bus atau truk Rp 22.000.

 3. Pantai Cikembang

Pantai Cikembang, Cisolok, Sukabumi.
Pantai Cikembang, Cisolok, Sukabumi. */Facebook Dede Eko

Pantai Cikembang sebuah tempat wisata pantai yang belum banyak diketahui banyak orang, namun layak kunjungi ketika liburan ke wilayah kecamatan Cisolok ini.

Baca Juga: Tingkatkan Potensi Wisata, Menparekraf Sandiaga Uno Apresiasi Percepatan Vaksin Booster Kedua

Pantai Cikembang sendiri berada di Desa Pasir baru, kecamatan Cisolok berjarak kurang lebih 2 Km dan waktu tempuh sekitar 10 menit atau sebelah barat dari pantai Cibangban.

Berkunjung ke pantai Cibangban dijamin akan membuat wisatawan betah berlama lama, disini terdapat pemandangan bukit yang indah menjulang tinggi, goa karang yang masih alami, hamparan pasir dan bebatuan kerikil yang jika dipandang diketinggian nyaris sempurna keindahannya.

Nah, bagi wisatawan yang berkunjung tidak perlu khawatir akan merasa kemahalan biasa masuk, pasalnya disini hanya dikenakan tarif parkir Rp 5.000,- untuk kenadaraan roda dua dan Rp 10.000,- untuk kendaraan roda empat. ***

Artikel ini telah terbit di Mantra Sukabumi dengan judul Tempat Wisata Hits di Cisolok Sukabumi, Wajib Dikunjungi saat Liburan, Cek Lokasi dan Harga Masuknya

Editor: Maryam Purwoningrum


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x