BMKG Pastikan Banjir Bandang di Sumbar, Dipicu Hujan Lebat dan Durasi yang Panjang

- 13 Mei 2024, 10:28 WIB
Banjir lahar dingin di Sumatera Barat
Banjir lahar dingin di Sumatera Barat /BNPB

HARIAN BOGOR RAYA - Banjir bandang bercampur lahar hunung yang terjadi di beberapa wilayah di Sumatera Barat, dipicu oleh hujan yang sangat deras dengan durasi yang cukup panjang. 

Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Dwikorita Karnawati dalam konferensi pers virtual dari Padang Panjang Sunatera Barat, Minggu 12 Mei 2024, menjabarkan analisa cuaca terkait banjir lahar di Sumatera Barat.

Menurutnya, berdasarkan analisa per tanggal 8 Mei 2024 sudah ditemukan potensi hujan intensitas sedang hingga lebat, akan mengguyur wilayah Sumatera Barat.

Baca Juga: Banjir Bandang di Kabupaten Agam, Tanah datar dan Kota Padang Panjang , Telan 14 Orang Korban Jiwa

Dwikorita mengatakan fenomena Sirkulasi Sinklonik, atau pembentukan awan dan belokan angin lokal dapat mengakibatkan hujan berlangsung secara lebih intensif.

Menyikapi hal itu maka tim Meteorologi BMKG pada hari yang sama langsung menerbitkan peringatan dini potensi cuaca ekstrem yang dapat berujung bencana hidro-meteorologi seperti banjir, longsor dan seterusnya di Sumatera Barat.

Yangmana dalam peringatan dini tersebut, BMKG mengimbau masyarakat di Sumatera Barat, khususnya di daerah rawan bencana seperti pesisir, pegunungan, perbukitan waspada cuaca ekstrem mulai dari tanggal 9-12 Mei 2024.

Baca Juga: Bus Pariwisata Rombongan Pelajar SMK dari Depok Terguling di Turunan Ciater

Lebih lanjut Ia mengatakan, bahwa puncaknya terjadi kemarin, Sabtu 11 Mei 2024, yangmana hujan berlangsung mulai dari sore hingga malam di atas 150/200 mm sehingga banjir bandang diikuti oleh lahar melanda Kabupaten Agam, Tanah Datar, dan Kota Padang Panjang.

Halaman:

Editor: Herawati Nurlia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah