Polisi Beberkan Pengakuan Istri Pelaku Penembakan di Kantor MUI Pusat

- 2 Mei 2023, 22:01 WIB
Ilustrasi penembakan.
Ilustrasi penembakan. /Pixabay/5191107/

"Dari sejarahnya intinya pelaku ini halusinasi," katanya.

Pelaku penembakan yang terjadi di Kantor MUI Pusat, Jakarta Pusat berinisial H (60) sengaja mendatangi Kantor MUI untuk meminta pengakuan bahwa dirinya sebagai wakil nabi.

Kapolres Pesawaran, AKBP Pratomo Widodo, mengatakan hal itu berdasarkan keterangan istri dari pelaku saat dalam pemeriksaan sebagai saksi di Mapolsek Kedondong, Pesawaran.

Baca Juga: Heboh Penembakan di Sebuah Gereja di Kota Hamburg, Wali Kota Hamburg Beri Tanggapan Mengejutkan

"Berdasarkan keterangan istrinya, bahwa pelaku pamit dengan istrinya ke MUI Jakarta untuk minta pengakuan sebagai wakil nabi," katanya di Pesawaran, Selasa malam.

Dia melanjutkan istri pelaku mengatakan bahwa pelaku berangkat ke Jakarta kemarin malam menggunakan travel langsung menuju ke Kantor MUI.

Sebelumnya, terjadi penembakan di Kantor Pusat MUI, Jakarta Pusat. Pelaku penembakan diketahui berinisial M berusia 60 tahun.

Baca Juga: Kapolri Perintah Tegas Kapolda Bengkulu, Segera Tuntaskan Kasus Penembakan Terhadap Pimpinan Media di Bengkulu

Penyidik kepolisian menemukan barang bukti berupa sepucuk pistol. Sedangkan pelaku penembakan dipastikan telah meninggal dunia.***

Halaman:

Editor: Maryam Purwoningrum

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah