Beberapa Ruas Jalur Utama di Jakarta Ditutup Sementara Imbas dari pelaksanaan KTT Asean Dihari Kedua

- 6 September 2023, 21:05 WIB
Ilustrasi rekayasa lalu lintas.
Ilustrasi rekayasa lalu lintas. /Antara/Sulthony Hasanuddin/

HARIAN BOGOR RAYA - Beberapa ruas jalur utama di Jakarta ditutup sementara imbas dari pelaksanaan KTT Asean dihari kedua, Rabu 6 September 2023, sejumlah ruas jalan di DKI Jakarta untuk sementara dilakukan penutupan.

Hal itu sesuai dengan apa yang disampaikan oleh Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Latif Usman. Ia menerangkan bahwa sejumlah ruas jalan akan dilalui oleh tamu kenegaraan KTT Asean. oleh karena itu maka jalur-jalur tersebut dipastikan akan di sterilkan.

Dikutip dari Pikiran Rakyat.com bahwa Pengosongan jalur tersebut dilakukan mulai pukul 07.00 WIB hingga pukul 10.00 WIB. Dan sesuai rencana ada tiga jalur dikosongkan.

Baca Juga: Polda Metro Jaya terapkan rekayasa lalu lintas di tiga ruas utama Ibu Kota di hari kedua KTT Asean ke 43

"Kita ada tiga sektor, sektor Senayan, sektor bundaran HI, dan sektor daripada Kuningan, itu nanti jalan Rasuna Said."ungkap Latif 

Inilah jalur yang akan disterilkan untuk mendukung pelaksanaan KTT Asean, yaitu 

  • Jalan MH Thamrin dan Jalan Sudirman dikosongkan dari Bundaran Patung Kuda hingga Bundaran Senayan
  • Jalan HR Rasuna Said sterilisasi dari arah Mampang maupun sebaliknya
  • Jalan Gatot Subroto dari lampu merah Kuningan sampai lampu merah Slipi

Baca Juga: Presiden Joko Widodo pimpin KTT ASEAN ke-43 di Jakarta

Latif menjelaskan, untuk kendaraan roda empat dari arah Cawang yang menuju arah Slipi akan diarahkan untuk masuk Jalan Tol. Sementara untuk kendaraan roda dua akan diarahkan belok ke kiri arah Mampang.

Sedangkan untuk kendaraan yang dari arah Pasar Minggu menuju Jalan Gatot Subroto akan diluruskan menuju Tebet.

Halaman:

Editor: Herawati Nurlia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x